Pak Ganjar, Tolong ke Lapangan, Ini Menyangkut Nyawa

02 Juli 2021 20:30

GenPI.co - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPRD Jateng, Wahyudin Noor Aly meminta Ganjar Pranowo untuk terjun ke lapangan mengatasi kenaikan harga oksigen medis.

"Selain harganya naik gila-gilaan, stok oksigen di lapangan juga semakin langka," kata Wahyudin di Semarang, Jumat (27/7).

Pria yang akrab disapa Goyud, mengatakan kenaikan harga oksigen medis hingga di luar nalar ini di antaranya terjadi di Kabupaten Brebes dan Kota/Kabupaten Tegal.

BACA JUGA:  Pernyataan Din Syamsuddin Menggetarkan, Mohon Disimak

Dari pantauan di lapangan, lanjutnya, harga tabung oksigen medis beserta isi dan regulatornya melambung hingga di atas Rp 2 juta. Padahal sebelumnya oksigen medis hanya seharga Rp 1,1 juta.

"Seminggu yang lalu harga oksigen masih Rp 1,1 juta, saat ini temuan di Brebes dan Tegal harganya sudah tembus di atas Rp 2 juta,” paparnya.

BACA JUGA:  Rocky Gerung Bongkar Persaingan Luhut dan Airlangga

Untuk itu, Goyud mendesak Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Dinas Kesehatan Jateng, hingga kepolisian turun ke lapangan untuk mengendalikan kenaikan harga tersebut.

Sebab, kondisi seperti ini merugikan masyarakat. Dia khawatir, melonjaknya permintaan oksigen medis ini dimanfaatkan sejumlah oknum untuk mencari keuntungan dengan menaikkan harga setinggi-tingginya.

BACA JUGA:  Khusus Warga Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Beri Pengumuman Penting

"Bicara tentang hukum ekonomi, ini sangat memberatkan masyarakat. Ini menyangkut nyawa," tegasnya.

Tak hanya itu, Goyud juga meminta sidak di lapangan tak hanya untuk tabung oksigen, tapi juga memantau stok dan harga obat-obatan.

"Jangan sampai obat-obatan tertentu hilang di pasaran, nanti begitu muncul harganya sudah naik berkali-kali lipat," pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co