Kota Tomohon Diterjang Angin Segar, Dapat Uang Rp100,35 Miliar

25 Agustus 2021 04:50

GenPI.co - Angin segar menerjang Kota Tomohon di Sulawesi Utara (Sulut), usai dikabarkan mendapatkan tambahan uang sebesar Rp100,35 miliar.

Namun uang tersebut bukanlan uang cuma-cuma. Diketahui, uang tersebut merupakan dana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Nantinya, uang dari PEN ini akan digunakan oleh pemerintah Kota Tomohon untuk pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

BACA JUGA:  Ada Sentuhan Milenial di Tomohon International Flower Festival

Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh Caroll JA Senduk, selaku Wali Kota Tomohon pada Selasa (24/8) kemarin.

“Terima kasih kepada PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) Persero atas fasilitas pinjaman dana PEN daerah yang diberikan kepada Kota Tomohon," ucap Caroll.

BACA JUGA:  Taman Hutan Kota Tomohon Tiada Dua, Cakep Banget, Yuk Intip!

Caroll mengatakan bahwa uang pinjaman tersebut akan dimanfaatkan untuk pembangunan infrastruktur jalan, sumber daya air, air bersih, dan infrastruktur pariwisata.

"Besar harapan kami agar tujuan dari pinjaman PEN ini dapat tercapai, memberikan manfaat bagi pemulihan kondisi sosial dan ekonomi masyarakat, terciptanya lapangan pekerjaan, serta terbangunnya sarana dan prasarana sesuai kebutuhan daerah di Kota Tomohon," tambah Caroll.

BACA JUGA:  Puncak Kai’santi: Memotret Indahnya Alam Tomohon dari Ketinggian

Diketahui, PT SMI menyetujui usulan pinjaman dana PEN Pemerintah Kota Tomohon senilai Rp 100,35 miliar dalam rangka mewujudkan percepatan pemulihan ekonomi di wilayah itu.

Penandatanganan perjanjian pinjaman dana PEN daerah dilakukan oleh Direktur Pembiayaan dan Investasi PT SMI , Sylvi J. Gani dan Wali Kota Tomohon Caroll JA Senduk secara sirkuler melalui media daring pada Senin (23/7).

Usulan pinjaman dana PEN ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan pembangunan infrastruktur daerah akibat APBD Kota Tomohon yang harus di realokasi akibat penanganan pandemi Covid-19. (Antara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co