Benarkah Formula E Menguntungkan? Begini Analisis Ahli Ekonomi

19 Oktober 2021 13:35

GenPI.co - Ahli Ekonomi dari Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia Yusuf Rendy Manilet membongkar keuntungan Formula E Jakarta.

Menurut dia, meski resmi digelar pada 2022, kajian bisnis dan investasi Formula E harus jelas menguntungkan rakyat Jakarta.

Sebab, menurutnya, Pemprov DKI Jakarta lebih diuntungkan secara langsung sementara rakyat tidak demikian.

BACA JUGA:  Ahli Ekonomi: Jakarta Bakal Untung Besar Soal Formula E

"Dengan Formula E, ada potensi pajak yang bisa ditarik Pemprov DKI dari penggunaan beberapa pos dalam penyelenggaran ini," ucap Yusuf kepada GenPI.co, Minggu (17/10).

Yusuf menjelaskan selain pajak, Pemprov DKI pun akan menerima cadangan devisa dari para turis mancanegara.
Akan tetapi, kata dia, rakyat Jakarta tidak bisa menerima dampak itu secara langsung.

BACA JUGA:  Wagub DKI Jakarta Beber Persiapan Formula E, Ini Katanya

"Selanjutnya ada penambahan devisa karena penukaran mata uang jika turis asing berkunjung," jelasnya.

Kendati demikian, Yusuf mengingatkan tidak ada jaminan Formula E bisa menarik perhatian asing.

BACA JUGA:  Ekonom Bongkar Untung Formula E ke Pemprov DKI, Buat Rakyat?

Yusuf mengungkapkan kondisi itu dipengaruhi pandemi covid-19 yang masih melanda di berbagai negara, termasuk Indonesia.

"Peningkatan perekonomian ini lebih ke sektor pariwisita. Namun, ingat bahwa kondisi sekarang belum tentu Formula E mendapat atensi besar dari pengunjung asing," imbuhnya.

Seperti diketahui, Jakarta telah resmi menjadi tuan rumah ajang Formula E pada Juni 2022. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co