Ucapan Selamat Nadiem Langsung Bikin Adem Banget

23 Oktober 2021 07:20

GenPI.co - Pada 22 Oktober merupakan Hari Santri Nasional.

Peringatan Hari Santri Nasional ditetapkan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 22 Tahun 2015.

Momen ini digelar untuk mengenang jasa dan perjuangan umat Islam dalam melakukan perlawanan terhadap agresi militer Belanda kedua.

BACA JUGA:  Info Kemendikbudristek Soal Afirmasi Tes PPPK Guru Tahap II

Adapun penetapan Hari Santri Nasional tidak hanya ditujukan kepada para santri dan pondok pesantren, namun kepada umat Islam yang mengedepankan komitmen untuk menjaga keutuhan bangsa.

Mengutip laman Setkab, sejarah mencatat para santri tersebut telah mewakafkan hidupnya untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia dan mewujudkan cita-cita kemerdekaan tersebut.

BACA JUGA:  Gebrakan Kemendikbudristek Wujudkan SDM Unggul

Para santri dengan caranya masing-masing bergabung dengan seluruh elemen bangsa melawan penjajah, menyusun kekuatan di daerah-daerah terpencil, mengatur strategi, mengajarkan tentang arti kemerdekaan.

Nah, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim mengunggah momen saat memperingati Hari Santri.

BACA JUGA:  Mendikbudristek Nadiem Makarim Beri Kabar Gembira, Mohon Dibaca!

Dia mengunggah video pendek di Instagram.

“Mendikbudristek Nadiem Makarim mengucapkan selamat Hari Santri,” kata Nadiem dilansir dari Instagram @nadiemmakarim, Jumat (22/10).

Nadiem yang menggunakan atasan putih ketika itu bersama para santri.

“Semangat dan kedisiplinan para santri untuk belajar, menjadikan mereka para pelajar Pancasila yang cerdas dan berkarakter,” ujarnya.

Nadiem mengemukakan jika pelajar Indonesia selalu menjadi sumber penyemangatnya.

Begitu juga para santri. Termasuk yang ada di Pondok Pesantren Lirboyo, Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, Pondok Pesantren Tebuireng, dan Pondok Pesantren Qamarul Huda Bagu.

“Selamat Hari Santri Nasional untuk semua santri di Indonesia yang saya banggakan! (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co