Muhammadiyah: Gus Yahya Sosok yang Berpandangan Luas

25 Desember 2021 19:30

GenPI.co - Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti memberikan ucapan selamat atas terpilihnya Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya sebagai ketua umum PBNU.

Abdul Mu'ti mengaku cukup mengenal sosok ketum baru PBNU itu.

"Saya beberapa kali bersama dengan Gus Yahya dalam acara di dalam dan di mancanegara," kata Abdul Mu'ti kepada GenPI.co, Sabtu (25/12).

BACA JUGA:  Awas, Alarm BMKG Menyala, Infonya Seluruh Indonesia

Dia lantas menceritakan momen saat dirinya bersama Gus Yahya. Menurutnya, saat itu ada pula Yenny Wahid, KH. Nazaruddin Umar, dan Romo Magnis Susilo ketika bersama-sama kunjungan ke Denmark.

"Beliau (Gus Yahya) seorang yang berpandangan luas, terbuka, dan lugas dalam bersikap," katanya.

BACA JUGA:  Luna Maya Pernah Ditawar Rp 600 Juta Oleh Pengusaha Tajir, Wow

Abdul Mu'ti mengatakan, Muktamar ke-34 NU merupakan kemenangan warga Nahdliyin.

Dia lantas mengucapkan selamat kepada warga NU yang telah sukses menyelenggarakan muktamar dengan aman, tertib, dan lancar.

BACA JUGA:  Gus Yahya Jadi Ketum PBNU, Muhammadiyah Respons Begini

Petinggi Muhammadiyah ini berdoa agar ketum baru PBNU dan segala keputusan di muktamar bisa makin memajukan NU.

"NU sebagai gerakan Islam yang moderat dan memperkuat kerjasama dengan ormas Islam dan organisasi keagamaan di tanah air maupun mancanegara," katanya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co