Alhamdulillah, 3 Ribu Anak di Bangka Sudah Divaksin Covid-19

03 Januari 2022 11:25

GenPI.co - Satgas Covid-19 bersama Pemerintah Kabupaten Bangka Provinsi Kepulauan Bangka Belitung telah menjalankan proses vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.

Hingga Senin (3/1), tercatat sudah ada 3.203 anak yang sudah menerima suntikan vaksin Covid-19 dosis pertama atau 9,85 persen dari total sasaran 32.506  anak.

"Capaian vaksin dosis pertama kelompok anak sebesar 9,85 tersebut tersebar di delapan kecamatan ," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra di Sungailiat, Senin (3/1).

BACA JUGA:  Kabar Baik, Vaksinasi Covid-19 di Kota Solok Hampir 90 Persen

Meski demikian, Boy menjelaskan capaian vaksin dosis kedua pada kelompok dan sasaran yang sama baru sebanyak lima orang atau 0,02 persen.

Angka itu dipastikan masih akan mengalami peningkatan karena setiap harinya dibuka layanan gerai vaksin.

BACA JUGA:  Vaksin Booster Dinilai Efektif Asalkan Hal Ini Terpenuhi

"Saat jadwal masuk sekolah, gerakan vaksin untuk jenis sinovac kelompok anak akan dilakukan di sekolahnya masing-masing guna mempercepat realisasi target sasaran," ujarnya.

Boy juga menjelaskan realisasi vaksin dosis pertama di semua kelompok telah terdata sebanyak 75,33 persen atau 192.210 orang dari 255.161 sasaran.

BACA JUGA:  Airlangga Hartarto Ungkap Alasan Anak-Anak Wajib Vaksin Covid-19

Sementara, untuk dosis kedua sebanyak 57,28 persen atau 146.151 dari total sasaran yang sama. Dan untuk vaksin booster mencapai 94,8 persen atau 2.867 orang dari target 3.025 orang.

"Saya sarankan orang tau atau wali murid untuk membawa anaknya usia wajib vaksin di gerai terdekat, anak perlu memperoleh vaksin guna membantu meningkatkan imun tubuh," jelasnya.

Boy juga menjelaskan pemberian vaksin jenis Sinovac untuk anak usia enam sampai 11 tahun karena mempertimbangkan efek samping setelah divaksin yang relatif ringan.

"Masyarakat tidak perlu khawatir bahwa semua jenis vaksin yang diberikan cukup aman karena terlebih dahulu sudah melewati uji klinik dan dinyatakan halal," kata Boy Yandra. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co