LSPKHI Ungkap Cara Menghindari Kejahatan Hipnotis, Simak Ini

18 Februari 2022 06:10

GenPI.co - Manajer Mutu Lembaga Sertifikasi Profesi Kompeten Hipnotis Indonesia (LSP KHI) Yusdi Lastutiyanto membeberkan cara untuk terhindar dari kejahatan hipnotis.

Seperti diketahui, kejahatan yang menggunakan hipnotis masih marak terjadi di tanah air.

Yusdi Lastutiyanto menjelaskan bahwa hipnotis ialah diterimanya ide tanpa dikritisi.

BACA JUGA:  Air Rebusan Biji Kelor Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Wow Banget

"Kalau bertemu orang baru, diiming-imingi, dikritisi dahulu," kata Yusdi Lastutiyanto kepada GenPI.co di Hotel Mercure, Jakarta, Rabu (16/2).

Yusdi Lastutiyanto juga menyarankan agar setiap orang tak mudah percaya dengan informasi yang disampaikan oleh orang yang baru dikenal.

BACA JUGA:  Air Rebusan Serai Campur Lemon Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Yusdi Lastutiyanto menjelaskan, area kritis yang dimiliki manusia itu merupakan penjaga agar terhindar dari hipnotis.

"Penjaga itu perlu kita edukasi, diajarin," kata Yusdi.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Bawang Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Jika tak diedukasi, penjaga itu akan mudah dijebol oleh ide-ide yang disampaikan orang lain.

Hal itu akan membuat pikiran mudah dikendalikan atau terkena hipnotis.

"Kalau nggak diajarin, otomatis informasi apa saja masuk," kata Yusdi Lastutiyanto. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co