Otto Hasibuan Tak Mempermasalahkan Hotman Paris Pamer Harta

18 April 2022 20:10

GenPI.co - Ketua Umum Peradi Otto Hasibuan mengatakan dirinya sama sekali tidak pernah menegur pengacara Hotman Paris melanggar kode etik karena sering pamer harta.

Otto mengatakan tuduhan Hotman Paris terhadapnya itu tidak benar.

"Artinya, saya secara pribadi maupun sebagai ketum Peradi tidak pernah menyatakan hal itu," ujar Otto di kantornya di kawasan Slipi, Jakarta Barat, Senin (18/4).

BACA JUGA:  Amien Rais Sentil Luhut Pandjaitan, Jokowi Juga Kena Skakmat

Otto menambahkan dirinya juga tidak pernah meminta Dewan Kehormatan untuk menindak pengacara nyentrik tersebut.

Otto menjelaskan pada awalnya ada media massa yang keliru menuliskan pernyataannya, tetapi sudah diklarifikasi.

BACA JUGA:  Foto Seksi Gisel Pakai Rok Mini Bikin Salfok

Namun, dirinya heran Hotman masih saja membuat konten-konten soal tudingan itu di media sosialnya.

"Akan tetapi, buat kami konten-konten dia bukan sebuah masalah," imbuhnya.

BACA JUGA:  Hotman Paris Pindah ke Lain Hati, Tak Lagi di Peradi

Otto menegaskan kewenangan seorang pengacara melanggar kode etik atau tidak, itu menjadi hak Dewan Kehormatan, bukan dirinya.

Di sisi lain, dia menjelaskan Dewan Kehormatan juga baru bisa bergerak ketika ada laporan dari masyarakat soal adanya pengacara yang diduga bermasalah.

"Jadi tidak ada masalah harta atau uang. Itu jadi konsekuensi logis seorang pengacara yang telah melakukan tugasnya. Kalau advokat berprestasi baik, tentu akan ada penghargaan yang makin besar," ucap Otto.

Menurut Otto, dirinya hanya khawatir calon advokat atau advokat baru punya pandangan ingin menjadi pengacara karena mau kaya raya.

Sebab, dia menyebut paradigma tersebut keliru dan berbahaya.

"Karena bisa menghalalkan segala cara supaya kaya," ungkap Otto Hasibuan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co