Viral Polisi Gadungan di Kawasan Roxy, Polda Metro Jaya Bergerak

01 Agustus 2022 12:30

GenPI.co - Polda Metro Jaya menyelidiki video viral yang menampilkan polisi gadungan sedang melakukan penilangan di kawasan Roxy, Cideng, Jakarta Pusat.

Dalam video tersebut, polisi yang diduga gadungan itu terlihat mengenakan seragam dan sedang menghentikan kendaraan untuk dimintai surat-suratnya.

Pengendara lain yang merekam kejadian tersebut langsung meneriaki pemilik mobil silver untuk berhati-hati terhadap kejahatan penipuan.

BACA JUGA:  Viral Pelecehan Seksual, Wagub DKI Tegas Berikan Sanksi Sosial

"Guys, dia bukan polisi asli. Hati-hati dia bukan polisi asli woy, jangan mau," teriak salah satu perekam kepada pengendara mobil silver tersebut.

Dalam keterangan video tersebut, dijelaskan bahwa terduga pelaku sering memberhentikan beberapa pengendara di sekitar Roxy dan mengaku sebagai polisi.

BACA JUGA:  Viral Video Lesti Kejora, Begini Klarifikasi Manajer

"Buat semuanya, hati-hati, ya, saya pernah diberhentiin orang ini di Roxy, daerah Cideng dan ngakunya polisi, padahal bukan," tulis salah satu warganet.

Menanggapi video viral tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menuturkan akan melakukan penyelidikan dan menangkap orang berseragam polisi tersebut.

BACA JUGA:  Viral Pesulap Merah Vs Gus Samsudin, Derry Sulaiman: Hati-hati!

"Iya akan kami lidik (penyelidikan, red)," kata Zulpan saat dikonfirmasi wartawan, Minggu (31/7).

Zulpan menyebut pihaknya sangat membutuhkan peran aktif dari masyarakat.

Dia mengimbau masyarakat yang menjadi korban untuk segera melaporkannya ke polisi.

"Bila masyarakat ada yang jadi korban akibat ulah polisi gadungan tersebut, silakan lapor polisi," tutup Zulpan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie Reporter: Theresia Agatha

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co