Manuver Bobby Nasution Jempolan, Warga Medan Boleh Tepuk Tangan

20 Agustus 2022 23:59

GenPI.co - Pemerintah Kota Medan mengajak warga untuk memerangi bersama perihal tawuran dan narkoba yang terjadi di wilayah tersebut.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution saat terjun langsung menyerap aspirasi masyarakat melalui program "Sapa Lingkungan" di Kantor Camat Medan Belawan, Sabtu (20/8/2022).

"Harus sepakat, tawuran dan narkoba harus diperangi bersama. Sebab, mengatasinya tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah maupun aparat TNI dan Polri semata, warga harus ikut mendukung," tegas dia.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Beri Perintah Langsung, Warga Medan Harap Patuh

Dalam mengantisipasi tawuran dianggap tidak bisa hanya dari jajaran Kecamatan Medan Belawan, Polres Belawan, dan Yormarhanlan I Belawan yang melakukan penjagaan.

Namun, semua warga Medan juga harus ikut, sebab tawuran bisa terjadi kapan dan dimana pun.

BACA JUGA:  Bobby Nasution Bawa Kabar Baik, Warga Medan Boleh Tepuk Tangan

Sementara, dalam penanganan narkoba, Pemkot Medan tidak bisa melakukan, hanya bisa mengedukasi.

Oleh karena itu, perlu melakukan tindakan preventif dengan mengajak masyarakat untuk tidak menggunakan narkoba.

BACA JUGA:  Gebrakan Bobby Nasution Luar Biasa, Semua Warga Medan Pasti Bangga

"Di samping itu anak yang terlibat narkoba kita dorong untuk menekuni dunia usaha dengan memberi pelatihan, bantuan modal dan mendaftarkan usahanya nanti di E-Katalog Pemkot Medan dan Pemkot Medan menjadi pasarnya," jelasnya.

Kemudian, semua warga Medan harus membantu memberikan informasi dan data detail soal penyalahgunaan narkoba yang ada di wilayahnya.

Dengan demikian, begitu mendapat laporan, pihak kepolisian cepat bergerak ke lokasi.

Selain itu, Kapolres Belawan AKBP Faisal Rahmat menambahkan petugas polres maupun polsek setiap malam melakukan patroli guna mencegah terjadinya tawuran.

Untuk mengenai narkoba, pihaknya turut setiap Minggu dua kali menggerebek kampung narkoba.

Namun penggerebekan tidak mungkin hanya dilakukan di Kecamatan Medan Belawan, karena ada empat kecamatan di wilayah Polres Belawan dan dua kecamatan di wilayah Deliserdang.

"Penggerebekan akan terus kami tingkatkan. Setidaknya mereka resah berbisnis di tempat itu kalau tiap hari didatangi. Mudah-mudahan narkoba bisa segera diatasi. Tentunya tidak terlepas dari peran semua warga," tuturnya.(Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co