Mahasiswa Universitas Hasanuddin Borong Medali Kompetisi Matematika di ITB

12 Mei 2023 21:40

GenPI.co - Mahasiswa Universitas Hasanuddin memborong sejumlah medali dalam kompetisi Matematika di Institut Teknologi Bandung (ITB).

Ajang Mathematical Analysis and Geometry Day (MagD) yang diikuti oleh mahasiswa S1 ini digelar oleh Kelompok Keahlian Analisis dan Geometri FMIPA ITB.

Kabag Humas Universitas Hasanuddin Ahmad Bahar mengatakan mahasiswa Unhas atas nama Ferdi mampu meraih medali emas dalam kategori individu.

BACA JUGA:  Kalahkan UGM dan ITB, 2 Mahasiswa Untar Juara Metaversitas

Sedangkan untuk medali perak diraih oleh Zidan Nadif Ramadhan dan medali perunggu didapatkan Muhammad Anhaf Yusuf.

Unhas juga menurunkan dua tim untuk kategori tim. Tim satu yakni Ferdi dan Zidan Nadif Ramadan. Sedangkan tim dua diisi Muhammad Ahnaf Yusuf serta Usmaria.

BACA JUGA:  Bangga! Lulusan ITB Juarai Kompetisi Perhiasan Tingkat Dunia di Italia

Dalam kategori tim, untuk medali perunggu didapatkan oleh tim satu Unhas.

Ferdi mengatakan kompetisi tersebut pada tahap penyisihan 35 besar digelar secara dalam jaringan (daring).

BACA JUGA:  10 Universitas Terbaik di Indonesia: UI Posisi 1, ITB Peringkat 9

Selanjutnya pada tahap selanjutnya digelar luar jaringan di kampus ITB. Dalam pelaksanaannya, dia mengaku sempat terkendala biaya akomodasi yang cukup besar.

Berkat bantuan dari pihak kampus, dia dan tim pun akhirnya bisa berangkat ke Bandung untuk mengikuti kompetisi itu.

“Semoga pihak kampus kembali memberikan dukungan dari segi finansial serta pembinaan pada kompetisi ke depannya,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co