Libur Natal dan Tahun Baru, Pelni Jayapura Siapkan 5 Kapal Penumpang

29 November 2023 12:40

GenPI.co - Sebanyak 5 armada kapal penumpang disiapkan PT Pelni Jayapura untuk mengantisipasi lonjakan penumpang arus mudik Natal dan Tahun Baru 2024.

Kepala PT Pelni Cabang Jayapura, Slamat Yanuardi, mengatakan 5 armada kapal penumpang ini adalah KM Ciremai, Sinabung, Gunung Dempo, Labobar, dan Dobonsolo.

“Kelima armada tersebut telah disiapkan Kementerian Perhubungan mengantisipasi lonjakan penumpang Natal dan Tahun Baru 2024,” kata dia, Rabu (29/11).

BACA JUGA:  Tiket Kapal Natal dan Tahun Baru Dibuka Mulai Besok

Slamat menjelaskan kelima armada kapal penumpang tersebut ada 3 armada kapal yang akan melayani penumpang khusus dalam Papua.

“Rute pelayaran dalam Papua yakni Jayapura, Biak, Serui, Nabire, Manokwari, dan Sorong. untuk keberangkatan domestik yang paling di minati rute Ambon dan Manado,” papar dia.

BACA JUGA:  Libur Natal dan Tahun Baru, Daop 4 Semarang Jalankan 33 Kereta Api

Pihaknya memprediksi lonjakan penumpang diprediksi terjadi pada pada 22 Desember 2023 mendatang.

Slamat membeberkan selama Desember 2023 akan ada 14 kali kunjungan kapal untuk Pelabuhan Jayapura.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN 2023: Pelni Buka Loker, Besok Tutup

Dengan adanya penambahan 3 kapal rute Papua ini diharapkan bisa mengurai kepadatan penumpang seperti tahun sebelumnya.

“Karena di Kota Jayapura untuk Natal dan Tahun Baru merupakan penumpang yang terpadat sehingga kami menyiapkan kapal dengan rute khusus,” ungkap dia.

Di sisi lain, dia mengimbau para pengguna transportasi laut agar membeli tiket jauh-jauh hari di loket Pelni atau aplikasi mobile Pelni.

Dengan begitu, calon penumpang dapat mengatur jadwal keberangkatan dengan baik.

“Untuk tiket hingga saat ini masih tersedia. Masyarakat cukup membeli tiket melalui aplikasi mobile Pelni sehingga dapat memudahkan mendapatkan tiket,” jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co