BMKG Sebut Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi di Jateng saat Pemilu 2024 Besok

13 Februari 2024 17:15

GenPI.co - Cuaca ekstrem berpotensi terjadi di Jawa Tengah saat penyelenggaraan Pemilu 2024 pada Rabu (14/2).

Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap Teguh Wardoyo mengimbau penyelenggara pemilu mewaspadai potensi terjadinya cuaca ekstrem.

"Seperti diketahui bahwa besok, Rabu (14/2), merupakan pelaksanaan pencoblosan dalam rangka Pemilu 2024, dan hari ini dilakukan persiapan tempat pemungutan suara (TPS)," kata dia, Selasa (13/2).

BACA JUGA:  BMKG: 15 Daerah di Indonesia Waspada Bencana Dampak Hujan

Teguh menjelaskan cuaca ekstrem ini dipengaruhi kondisi dinamika atmosfer berupa aktivitas monsun Asia yang disertai adanya potensi seruakan dingin dan aktifnya gelombang atmosfer Rossby Ekuator.

Kondisi ini berpengaruh terhadap peningkatan massa udara basah di wilayah Indonesia bagian barat dan selatan ekuator, termasuk sekitar wilayah Jawa Tengah.

BACA JUGA:  BMKG: Waspada Hujan dan Petir di Ibu Kota Provinsi di Indonesia

Selain itu, cuaca ekstrem juga dipicu daerah konvergensi dan belokan angin yang terpantau di sekitar Jawa Tengah serta labilitas lokal kuat yang mendukung proses konvektif pada skala lokal teramati di Jawa Tengah.

"Kondisi tersebut menyebabkan peningkatan potensi cuaca ekstrem berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di beberapa wilayah Jawa Tengah pada 13-14 Februari," papar dia.

BACA JUGA:  BMKG: Peringatan Dini Gelombang Tinggi hingga 6 Meter di Perairan Indonesia

Maka dari itu, Teguh mengingatkan khususnya penyelenggara pemilu di daerah rawan bencana hidrometerologi seperti banjir dan tanah longsor diimbau untuk benar-benar menempatkan TPS di lokasi yang aman.

Wilayah berpotensi cuaca ekstrem berpotensi terjadi di Kabupaten Banjarnegara, Wonosobo, Kabupaten dan Kota Magelang, Boyolali, Temanggung, Salatiga, Kabupaten dan Kota Semarang, Kendal, Batang, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Tegal, Brebes, dan sekitarnya.

Di samping itu, Teguh mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat menimbulkan bencana hidrometeorologi.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co