Wishnutama: Event Pariwisata Tak Harus Banyak, Asal Menarik

24 Oktober 2019 06:47

GenPI.co - Salah satu program yang dijalankan Kementerian Pariwisata selama ini adalah Calender of Event (CoE).  Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama mengatakan CoE tersebut  tak perlu banyak-banyak, yang penting menarik.

Terkait hal itu, pria yang akrab disapa Tama itu akan mereview event-event yang pariwisata yang pernah dijalankan.  Menurutnya kegiatan-kegiatan itu terlalu banyak. Namun ia juga tidak biasa memastikan akan ada pemangkasan.

BACA JUGA: Sejumlah Fakta Menpar Tampan Wishnutama yang Perlu Kamu Ketahui

“Pemangkasan saya harus melihat dulu. Saya harus pelajari dulu. Belum apa-apa udah mangkas-mangkas. Saya beranggapan kalo event sedikit tapi bagus dan sangat luar biasa itu lebih bagus,” ungkap Wishnutama saat acara serah terima jabatan (Sertijab) di gedung Kemenpar, Rabu (23/10).

Penelaahan  mengenai event-event pariwisata dalam CoE tersebut  tersebut  termasuk memikirkan bagaimana kualitas acara dari berbagai aspek. Apakah acara itu bisa membuat wisatawan kembali lagi atau tidak.

“Gini events tuh bisa macem-macem. Culturals, modern, dan lain sebagainya. Saya harus pelajari dulu, saya baru aja dilantik, tidur aja belom,” lanjut mantan CEO Net TV itu.

BACA JUGA: Serah Terima Jabatan, Arief Yahya Salah Sebut Nama Wishnutama

Wishnutama  juga akan melakukan diskusi dengan teman-teman lainnya. Dengan begitu muncul gambaran mengenai ide menarik  untuk  event yang akan dibuat.

“What kind of events yang menarik. Menurut saya menarik belum tentu menurut pengunjung menarik, orang luar menarik. Kan saya harus punya base-nya, harus punya study-nya terhadap hal itu,” tutupnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co