11 Tahanan Polres Kampar yang Kabur Diburu Tim, Pelaku Pencurian dan Narkoba

15 Mei 2025 16:20

GenPI.co - Polda Riau membentuk tim untuk menangkap sebanyak 11 tahanan Polres Kampar kabur dari ruang tahanan pada Selasa malam (13/5).

Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Karibianto mengatakan tim dibentuk dan dipimpin langsung Wakapolda Riau.

“Yang jelas, hari ini sudah kita bentuk tim yang dipimpin Pak Wakapolda menuju Polres Kampar. Kita akan mengevaluasi dan update-nya akan kita sampaikan,” kata dia, dikutip Kamis (15/5).

BACA JUGA:  Miris! Anggota Polres Pacitan Diduga Lecehkan Tahanan Wanita

Sebelumnya, Anom membenarkan adanya insiden sebanyak 11 orang tahanan yang kabur dari Polres Kampar, Riau.

“Memang betul ada insiden bahwa ada 11 tahanan yang melarikan diri dari sel Polres Kampar,” ungkap dia.

BACA JUGA:  Lecehkan Tahanan Wanita, Anggota Polres Pacitan Dipecat

Sebagai informasi, para tahanan yang kabur ini kebanyakan adalah pelaku pencurian dan kasus narkoba.

Dia menyebut tim yang dipimpin Wakapolda Riau untuk mengejar para tahanan yang melarikan diri.

BACA JUGA:  8 Tahanan Kabur dari Rutan Polres Lahat, 3 Petugas Disanksi

Di sisi lain, pihaknya masih mendalami kasus kaburnya para tahanan ini.

Maka dari itu, pihaknya belum bisa membeberkan secara detail perkara maupun kronologi kaburnya para pelaku.

Pihaknya meminta dukungan masyarakat supaya proses pencarian para tahanan berjalan lancar.

“Mohon dukungan dan doa, semoga 11 tahanan yang melarikan diri ini bisa segera kita tangkap,” jelas dia.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co