Unggah Tokoh Anime Favorit Kamu pada Perayaan Anime Day

16 April 2020 19:17

GenPI.co - Anime dari Jepang telah merambah dunia. Banyak sekali karakter yang telah diciptakan melalui anime.

Kartun khas Jepang yang sangat populer kini sebut saja seperti One Piece, Bleach, Fairy Tail, Attack on Titan, Sword Art Online, One Punch Man, dan Boku No Hero Academia. 

Tokoh tersebut memiliki banyak sekali penggemar di seluruh penjuru dunia. 

BACA JUGA: Drakor Eccentric! Chef Moon Tetiba Favorit, Koki Temu Cewek Onar

Di Amerika ada National Anime Day atau Hari Anime Nasional yang diperingati setiap 15 April atau 16 April WIB.

Pada hari tersebut, orang-orang merayakan dengan menghormati, menghargai, dan mendedikasikan waktu mereka untuk anime. Seperti halnya menonton animasi favorit mereka secara online. 

Ada juga yang memerankan tokoh kartun favorit mereka dalam cosplay, pergi ke toko komik untuk membeli merchandise anime dan banyak lagi yang bisa dilakukan untuk merayakan Anime Day. 

BACA JUGA: Tayang 14 Agustus 2020, Poster Baru Wonder Woman 1984 Dirilis

Anime pertama kali ada pada awal 1900-an. Pada akhir 1970-an dan awal 1980-an, anime mulai menjadi populer karena gaya mereka yang unik, berbeda dari kartun. 

Tagar #NationalAnimeDay menjadi trending di Twitter. Hal ini menandakan banyak sekali penggemar anime di seluruh dunia. 

Merayakan Anime day sama halnya mempromosikan budaya anime. 

Selain itu menjadikan sebuah dukungan bagi mereka yang menciptakan karakter anime, agar termotivasi untuk menghasilkan anime yang lebih menakjubkan dengan cerita-cerita hebat.

Kamu yang suka dengan anime juga bisa ikut berpartisipasi dengan cara menonton anime. 

Selain itu juga dapat mengikuti perayaan hari ini di media sosial dengan mengunggah tokoh anime yang kamu suka. 

Beri tahu teman dan follower kamu dengan menggunakan tagar #NationalAnimeDay untuk berpartisipasi dalam perayaan Anime Day. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co