73 Persen Masyarakat Percaya Jokowi Bisa Atasi Krisis Ekonomi

24 Agustus 2020 14:20

GenPI.co - Hasil survei terbaru Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menyebut, mayoritas masyarakat Indonesia percaya Presiden Joko Widodo (Jokowi) mampu membawa Indonesia keluar dari krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Hal itu disampaikan oleh Pendiri SMRC, Saiful Mujani, melalui survei nasional bertajuk “Kondisi Demokrasi Indonesia di Masa Covid-19” pada Minggu, (23/8).

"Mayoritas warga, 73 persen, sangat atau cukup percaya Presiden Jokowi mampu membawa Indonesia keluar dari krisis ekonomi akibat wabah Covid-19," ujar Saiful secara virtual.

Sementara 21 persen merasa kurang percaya dan 2 persen tidak puas sama sekali. Sisanya, sebanyak 4 persen responden tidak menjawab.

Survei digelar pada 12 hingga15 Agustus 2020. Survei dilakukan melalui wawancara telepon kepada 2.202 responden acak, margin of error dari survei ini sebesar 2,1 persen.

BACA JUGA: Survei SMRC: 79 Persen Warga Percaya Jokowi Bisa Atasi Krisis

Tingkat kepercayaan publik itu juga sejalan dengan mayoritas warga yang merasa puas terhadap kerja Jokowi dalam masa pandemi Covid-19.

"Kepuasan terhadap kerja Presiden itu sekitar 67 persen yang mengatakan puas," jelasnya.

BACA JUGA: Survei SMRC: 80% Masyarakat Dukung Penerapan Kenormalan Baru

Sementara sebanyak 27,4 persen responden merasa kurang puas, dan 3,1 persen responden sama sekali tidak puas. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co