Sejarah Hari Guru Sedunia yang Diperingati setiap 5 Oktober

05 Oktober 2020 14:50

GenPI.co - Hari Guru Sedunia dirayakan setiap tahun pada 5 Oktober secara global. 

Adapun Hari Guru Sedunia ditetapkan, untuk memberikan apresiasi kepada para pengajar yang berjasa memberikan ilmunya untuk siswa.

BACA JUGAKunci Anak Nyaman Belajar di Rumah? Begini Kata Kak Seto

Karenanya, Hari Guru Sedunia ditujukan untuk para guru, peneliti, dan profesor di seluruh belahan bumi. Hari Guru Sedunia sudah dilakukan sejak 1994.

Hari Guru Sedunia dirayakan oleh Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO) bekerja sama dengan Dana Anak-anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF), Organisasi Perburuhan Internasional (ILO) dan Pendidikan Internasional. 

Tema tahun ini adalah “Guru: Memimpin dalam Krisis, Menata Ulang Masa Depan”. Tema tahun ini bertujuan untuk menunjukkan peran yang telah dilakukan para guru selama pandemi virus corona (covid-19). 

“Masalah kepemimpinan guru dalam kaitannya dengan tanggapan krisis tidak hanya tepat waktu, tetapi penting dalam hal kontribusi guru untuk menyediakan pembelajaran jarak jauh,” tulis UNESCO di seperti yang dikutip dari ndtv.com.

BACA JUGABeni Mulyana, Kakak Lesty Kejora yang Ganteng dan Idola Banget

Di Indonesia sendiri, setiap 25 November ditandai sebagai Hari Guru Nasional yang bertepatan dengan lahirnya Persatuan Guru Republik Indonesia. 

Pekerjaan guru adalah salah satu tugas yang mulia, mereka selalu menjadi teladan dan mendidik para muridnya tidak lah mudah. 

Bukan hanya ilmunya saja, para guru juga membagikan pengalaman berharga seperti nilai budaya, moral, agama dan sebagai motivator yang bisa kita contoh. 

Selamat Hari Guru Sedunia 2020. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co