GenPI.co - Perusahaan barang koleksi asal Amerika Serikat, Sideshow mengumumkan kolaborasinya dengan grup idol Korea Selatan BTS.
Dilansir dari Soompi, Sideshow telah membuat sejumlah linifigureedisi terbatas BTS.
BACA JUGA: Buku The Little Prince, Bacaan Favoritnya Jungkook BTS Loh
Koleksi tersebut terdiri dari figure para member, figure logoBTS, dan art prints dengan berbagai format dan ukuran.
Eksekutif Development Sideshow, Anna Van Slee mengatakan kehadiran BTS banyak memberikan inspirasi sehingga mereka tertarik untuk membuat fifure dari mereka.
“Sangat inspirational dan menyenangkan buat tim kami untuk membuat barang koleksi tersebut,” kata Anna seperti dikutip Soompi.
Ia menambahkan, pengerjaan koleksi figure BTS tersebut dilakukan dengan sangat detail dan halus.
“Kami sangat bersemangat untuk menghadirkan semua kerumitan, seni, dan perhatian terhadap detail yang terkenal dari Sideshow,” ujarnya.
Berdasarkan informasi di laman resmi Sideshow, koleksi BTS yang sudah tersedia saat ini di antaranya figure Ji Min, Jung Kook, Ho Seok, Seok Jin, Tae Hyung, dan Nam Joon yang masing-masing dibanderol $56 atau setara Rp827.112.
BACA JUGA: Para Army Harap Bersiap, Album BE BTS Rilis 19 Februari 2021
Masing-masing figure tersebut dilengkapi dengan aksesoris yang berbeda satu sama lain, yang membuat setiap koleksinya terlihat unik.
Sementara, tiga lini collectibles lainnya yakni BTS Deluxe Statues, Premium BTS Logo Collectibles dan BTS Fine Art Prints akan segera menyusul. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News