Moeldoko Beber Ancaman Mengerikan, Isinya Bikin Ngilu

09 April 2021 16:32

GenPI.co - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyebut ada ancaman mengerikan yang dihadapi Indonesia, yakni ideologi.

Mantan Panglima TNI itu menilai ancaman ideologi merupakan hal yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

BACA JUGA: TNI dan Polri Makin Sangar, Nyali KKB Papua Langsung Ambyar

“Ancaman ideologi itu nyata,” kata Moeldoko saat menjadi pembicara Pelatihan Kepemimpinan Ikatan Senat Mahasiswa Ekonomi Indonesia (ISMEI), Rabu (8/4).

Dia menambahkan, ancaman ideologi bisa mengancam keutuhan negara dan stabilitas sosial serta politik.

Oleh karena itu, Moeldoko mengajak semua pihak mewaspadai ancaman ideologi agar stabilitas sosial dan politik tetap terjaga dengan baik.

“Tanpa stabilitas sosial-politik, pembangunan tidak bisa berjalan dengan baik,” ujar Moeldoko.

Dia menambahkan, Indonesia bisa menjadi negara maju pada 2045. Nilai produk domestik bruto (PDB) Indonesia pun bisa dahsyat.

Menurut Moeldoko, PDB Indonesia bisa terbesar kelima di dunia. Adapun pendapatan per kapita lebih dari USD 23 ribu.

BACA JUGA: Loyalis AHY Galak, Serangan ke Kubu Moeldoko Telak!

Moeldoko menjelaskan, target itu bisa dicapai apabila pertumbuhan ekonomi konsisten.

“Untuk mencapai target itu, diperlukan pertumbuhan ekonomi yang konsisten antara 5,7 persen sampai 6,2 persen per tahun,” ujar Moeldoko. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co