Syukurlah, Reli Harga Emas Antam Tak Berlanjut Hari Ini

27 Agustus 2019 09:41

GenPI.co— Harga emas Antam pada perdagangan hari ini, Selasa (27/8/2019) tidak melanjutkan reli peguatan tajamnya yang terjadi pada Sabtu (24/8/2019) dan Senin (26/8/2019).

Harga emas Antam pada hari ini, Selasa (27/8/2019) turun Rp7.500 menjadi Rp766.500 per gram dibandingkan posisi Senin (26/8/2019).

Baca juga:

Wadaw! Harga Emas Antam Mantul ke Titik Puncak

Amerika Serikat dan China Berdamai Perang Dagang?

 

Pada perdagangan Senin (26/8/2019), harga emas Antam naik Rp9.000. menjadi Rp774.000 per gram. Sementara harga emas pada Antam pada Sabtu (24/6/019) naik Rp14.000 ke Rp765.000 per gram.

Berikut pergerakan harga emas Antam (Rp/gram):

27 Agustus: 766.500
26 Agustus: 774.000
24 Agustus: 765,000
23 Agustus: 751.000

Buyback emas Antam pada hari ini turun Rp6.000 ke Rp694.000 per gram.

Sementara harga Comex setelah ditutup melemah tipis pada perdagangan Senin (26/8/2019) ke US$1.537, dan pada pagi ini kembali menguat.

Emas Comex, pukul 09.17 WIB naik ke US$1.538 per troy ounce. Perdagangan spot, pada pukul 09.27 WIB, emas bergerak di harga US$1.528 per troy ounce atau US$49,13 per gram di kisaran Rp700.640 per gram.

Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengemukakan gerak emas dunia dipengaruhi pernyataan dari China yang bersedia untuk memulai lagi negosiasi dagang dengan Amerika Serikat, dan disambut baik oleh AS. 

“Ini sedikit meredakan kekhawatiran pasar sehingga harga emas dapat melemah kembali dari level tertinggi US$1.555 per troy ounce ke kisaran 1.525,” kata pengamat komoditas, Ariston kepada GenPI.co, Selasa (27/8/2019).

Namun demikian, hal ini dinilai belum menghilangkan kekhawatiran pasar, sehingga harga emas bisa sewaktu-waktu menguat kembali. “Potensi pergerakan 1.517-1.555.”

Adapun rincian harga emas batangan Antam di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, dikutip dari laman logam mulia, Selasa (27/8/2019), pukul 08.32 WIB dalam rupiah/gram:

0,5-407.750
1-766.500
2-1.482.000
3-2.201.500
5-3.652.500
10-7.240.000
25-17.992.500
50-35.910.000
100-71.750.000
250-179.125.000
500-358.050.000
1.000-705.600.000

Tertarik beli emas mulia batangan Antam, cek rincian harganya dulu ya!

Tonton Video viral berikut:

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
emas   logam mulia   antam   comex   loco  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co