Serbu, Guys! Ada Kuota Gratis Telkomsel Sebesar 30 GB

20 Maret 2020 23:14

GenPI.co - Ada kabar gembira bagi kalian yang ingin mendapatkan kuota gratis Telkomsel. Saat ini Telkomsel memberikan kuota gratis sebesar 30 gigabyte.

Kuota sebesar itu diberikan kepada para pelajar untuk mengakses aplikasi pembelajaran online Ruangguru.

BACA JUGA: Inspirasi Nama Bayi Perempuan Awalan B dari Bahasa Latin

Hal itu merupakan wujud kepedulian Telkomsel terhadap dunia pendidikan yang sedang terganggu akibat wabah virus corona.

Selain itu, Telkomsel juga memberikan layanan bebas biaya berlangganan CloudX Meeting untuk mendukung program work from home (WFH).

Promo itu berlaku selama sebulan. Para pelanggan bisa mengakses CloudX Meeting sebesar 60 GB khusus untuk host meeting dan 30GB untuk peserta meeting.

Kalian bisa mengakses CloudX dengan berbagai peranti, mulai desktop hingga laptop.

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, pihaknya proaktif untuk ikut serta dalam upaya gotong royong pemerintah dalam penanganan Covid-19.

Caranya adalah dengan berperan sebagai connectivity enabler dan digital solution bagi masyarakat di saat pertemuan menjadi terhalang.

BACA JUGA: Inspirasi Nama Bayi Laki-Laki Awalan B dari Bahasa Jawa

“Telkomsel mengupayakan aktivitas kita semua dapat terus berjalan dengan efektif dan efisien selama kita bekerja dari rumah melalui layanan CloudX,” kata Setyanto sebagaiamana dilansir laman Telkomsel, Jumat (20/3). (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co