Riset MarkPlus: Shopee jadi E-commerce Terpopuler saat Pandemi

18 September 2020 19:50

GenPI.co - Penggunaan e-commerce selama pandemi virus corona (covid-19) kian meningkat. 

Hampir semua orang menjadi ketergantungan dengan platform belanja daring. 

BACA JUGAPSBB Tetap Ngantor? Lakukan 4 Hal Ini agar Tak Terinfeksi Corona

Lalu siapa paling menguasai transaksi belanja online di masa pandemi?

Menurut hasil riset MarkPlus, Inc. terkait peta kompetisi e-commerce di masa pandemi covid-19, mengungkapkan Shopee menempati urutan pertama yang banyak digunakan selama kuartal III/2020.

Dalam riset tersebut diikuti total responden sebanyak 500 responden, dan survei berfokus kepada peta persaingan e-commerce di Indonesia terutama di kuartal III (Juli-September). Selain itu, survei dilakukan di beberapa kota besar di Indonesia dengan tingkat penetrasi internet yang tinggi.

Head of High Tech, Property & Consumer Goods Industry MarkPlus, Inc. Rhesa Dwi Prabowo mengatakan hasil riset tersebut menunjukkan Shopee menjadi e-commerce pemimpin pasar pada kuartal III/2020. 

BACA JUGACamilan saat PSBB: Cuma Butuh 2 Bahan, Resep Buat Kue Stik Renyah

“90 Persen responden menyatakan Shopee sebagai brand yang pernah digunakan dalam tiga bulan terakhir, disusul Tokopedia 58 persen, Lazada 35 persen, Bukalapak 22 persen, Blibli 14 persen dan JD.id 13 persen,” ujar Rhesa dalam konferensi pers Riset E-Commerce MarkPlus, Inc. Kuartal III, Kamis (17/9/2020).

Alasan lainnya juga disebutkan oleh Rhesa bahwa sebuah brand brand e-commerce dapat diingat dengan mudah, karena diantaranya getol dalam merilis berbagai rangkaian kampanye untuk menarik perhatian konsumen.

“Selain paling diingat oleh para konsumen, Shopee juga menjadi platform yang banyak digunakan oleh pelaku usaha untuk menjalankan bisnis online-nya,” jelasnya. 

Hal ini disebabkan tren belanja online yang kini meningkat, membuat para pelaku usaha memperkuat strateginya di ranah digital atau online. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co