Calon Ketum Kadin Arsjad Rasjid Siap Blusukan ke Daerah

26 Maret 2021 20:50

GenPI.co - Calon Ketum Umum Kamar Dagang Indonesia (KADIN) 2021-2026 Arsjad Rasjid siap blusukan ke daerah guna merangkul pengusaha lokal untuk membangkitkan sektor usaha. 

Menurut Arsjad yang kini masih menjabat Waketum kadin saat ini perlu terus dorong pemerataan stimulus ekonomi dan pengembangan program hingga ke daerah yang membutuhkan.

BACA JUGA: Soal Capres, Megawati Belum Tentu Pilih Puan Maharani

"Kami akan membangun Kadin lebih inklusif dan kolaboratif. Dan membantu dunia usaha, serta mendukung pemerintah dalam pemulihan ekonomi," kata Arsjad saat deklarasi pencalonannya di Hutan Kota, Plataran, Senayan, Jakarta (26/3).

Presiden Direktur Indika Energy ini memaparkan empat program dalam memajukan perekonomian lewat Kadin Indonesia.   

Pertama masalah kesehatan, pemulihan ekonomi nasional dan daerah, kewirausahaan  serta perbaikan internal organisasi. 

Menurut Arsjad  saat ini hampir semua sektor usaha terkena dampak pandemi Covid -19,  sehingga mengalami penurunan  baik itu usaha  besar, menengah , hingga UMKM.   

Untuk membangkitkan semua sektor usaha tersebut, kata Arsjad, pertama yang paling penting adalah  faktor kesehatan dalam hal ini penanganan virus harus tuntas dulu.  

Karena jika semua sudah sehat maka akselerasi dalam meningkatkan perekonomian akan lebih maksimal.  Lalu pemulihan ekonomi perlu kolaborasi antara pusat dan daerah.

Arsjad menuturkan UMKM merupakan pondasi ekonomi Indonesia sehingga perlu adanya pengembangan dan pemberdayaan terutama di masa pandemi.

“Saya ingin membangun Kadin tumbuh secara inklusif  dan kolaboratif. Kadin sebagai rumah kita bersama. Rumah kita untuk tumbuh secara inklusif artinya kita perlu rangkul setiap pengusaha, besar maupun kecil , hingga ke pelosok Indonesia,” ujar Arsyad. 

Dalam deklarasi ini sejumlah Ketua Kadin daerah diberi kesempatan menyampaikan testimoninya secara singkat. Sekitar 10 perwakilan Kadin daerah memberikan pandangannya secara terbuka. 

Secara umum sejumlah daerah menyampaikan aspirasinya untuk bisa membawa Kadin Indonesia dan perekonomian nasional meningkat diperlukan sosok figur Ketua Umum Kadin Indonesia yang mudah diajak komunikasi ke daerah daerah terutama untuk mendengarkan permasalahan yang dihadapi pengusaha daerah.

Menurut Arsjad problematika pengusaha saat ini sangat dinamis, cepat dan penuh tantangan sehingga perlu agresivitas  dan inovasi dalam memberikan jalan keluar setiap persoalan.  

Dalam deklarasi ini hadir Para Menteri Kabinet Indonesia Maju diantaranya,  Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Menteri Perdagangan M Lutfi serta Kepala BKPM Bahlil Lahadiala dan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono.  

BACA JUGA: Gede Pasek Balas Sindir Andi Arief, Partai Sabu Bersama

Hadir juga Ketua Kadin 2015 – 2021 Rosan Perkasa Roeslani dan Ketua Dewan Pertimbangan Kadin MS  Hidayat . (*)
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co