Bitcoin Loyo, Kripto Rekomendasi Ini Meroket, AVAX Naik 33 Persen

22 Maret 2022 06:14

GenPI.co - Pasar aset kripto kembali bergairah setelah pada akhir pekan bergerak hati-hati dan cenderung mengalami koreksi tipis.

Hal ini dibuktikan dari naiknya aset kripto berkapitalisasi besar. Meski begitu, koin tertua, yaitu Bitcoin (BTC) masih mengalami penurunan sekitar 0,83 persen menjadi USD 41.175 pada Senin (21/3), pukul 21.07 WIB.

Di tengah penurunan itu, BTC faktanya masih bisa unjuk kekuatan karena dalam sepekan terakhir mengalami kenaikan 5,85 persen.

BACA JUGA:  Mengejutkan, Kripto jadi Amunisi Perang di Ukraina Melawan Rusia

Sementara itu, pergerakan altcoin dengan market cap 10 terbesar justru memimpin dan lebih dulu keluar dari koreksi.

Aset kripto pertama yang menjadi top gainer di daftar 10 terbesar, yaitu Avalanche (AVAX).

BACA JUGA:  Simak! Ini 3 Rekomendasi Kripto yang Bisa Cuan Banyak

Aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar kesepuluh ini sepanjang sepekan memang berada dalam tren bullish. Pasar sepertinya bertaruh sangat besar terhadap masa depan koin ini sehingga investor ramai-ramai mengoleksinya.

Dalam sepekan, AVAX mencatatkan kenaikan 33,11 persen dan dalam 24 jam terakhir menguat 3,52 persen menjadi USD 89,56.

BACA JUGA:  Bocoran Harga ApeCoin, Aset Kripto yang Lagi Dipantau Investor!

Selanjutnya, Ethereum (ETH) juga menjadi aset kripto yang juga meninggalkan saingannya Bitcoin untuk melaju positif lebih dulu.

Sebagai koin dengan market cap terbesar kedua, ETH terlihat masih bergerak tipis-tipis dengan sedikit penguatan.

Dalam 24 jam terakhir, altcoin ini menguat 0,83 persen dengan banderol USD 2.907 dan kinerja sepekan melonjak 12,35 persen.

Terakhir, Cardano (ADA), aset kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar kedelapan coba membuntuti.

ADA dalam sepekan naik lebih dari 10 persen atau tepatnya 11,88 persen. Tak hanya itu dalam 24 jam terakhir, Cardano mulai menunjukkan taji dengan menguat 0,85 persen menjadi USD 0,894. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ranto Rajagukguk

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co