2 Bendungan Selesai, Direktur Waskita Karya: Ada 11 Proyek Lagi

08 September 2021 07:40

GenPI.co -  

PT Waskita Karya (Persero) Tbk mengungkapkan bahwa Bendungan Way Sekampung di Lampung dapat menumbuhkan perekonomian setempat.

“Kehadiran bendungan ini juga memiliki potensi air baku, energi, dan pariwisata yang akan menumbuhkan ekonomi lokal,” ujar Director of Operation II Waskita Karya, Bambang Rianto, Jumat (3/9/2021), dikutip Antara.

BACA JUGA:  Waskita Karya Teken Kontrak Baru Bangun Bendungan Mbay Paket 1

Dia mengatakan, pembangunan bendungan tersebut sebagai bagian dari pengelolaan sumber daya air dan irigasi yang akan terus dilanjutkan dalam rangka mendukung produksi pertanian yang berkelanjutan.

Di proyek pembangunan Way Sekampung ini, Waskita Karya menuntaskan pekerjaan jalan dan jembatan, bangunan pelimpah (spillway), bangunan pengambilan, pekerjaan hidromekanikal, lalu bangunan fasilitas.

BACA JUGA:  Penyelesaian 2 Ruas Tol, Presdir Waskita Karya Usulkan Ini ke DPR

Lainnya, mengerjakan pembangunan pengelak (terowongan), cofferdam dan bendungan utama.

Adapun Bendungan Way Sekampung adalah bendungan kedua karya Waskita yang diresmikan Presiden Jokowi tahun ini, setelah Bendungan Tapin di Kalimantan Selatan.

BACA JUGA:  Waskita Karya Mulai Poles Pura Agung Besakih, Ini Harapan Presdir

“Alhamdulillah di tengah pandemi ini, 2 proyek bendungan Waskita sudah diresmikan oleh Bapak Presiden RI Joko Widodo dan masih ada 11 proyek bendungan yang dikerjakan saat ini. Semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat sekitar,” kata Bambang Rianto.

Waskita Karya telah selesai mengerjakan proyek Bendungan Way Sekampung yang berlokasi di Pekon Bumi Ratu, KecamatanPagelaran, Lampung. Bendungan yang memiliki luas 55.373 hektare tersebut.

Bendungan tersebut juga bermanfaat untuk pengembangan daerah irigasi Rumbia Extension dengan potensi luas 17.334 hektare. Bendungan ini selain bermanfaat untuk irigasi Rumbia Extension, juga berfungsi sebagai pengendali banjir. (*/ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co