Diplomat Succes Challenge Jadi Rumah Pebisnis Muda di Indonesia

09 Juni 2022 12:50

GenPI.co - Diplomat Succes Challenge (DSC) 2022 kembali digelar untuk mencari para pebisnis muda terbaik di Indonesia.

DSC 2022 merupakan program kompetisi kewirausahaan yang memberikan kesempatan kepada kaum muda Indonesia mewujudkan ide bisnisnya.

Para pemenang akan mendapat dana hibah usaha total Rp 2 miliar sekaligus pendampingan bisnis.

BACA JUGA:  Bisnis EO Tutup, Bagus Indra Buka Warung Kopi, Moncer

Ketua dewan komisioner DSC 2022 Surjanto Yasaputera mengatakan pihaknya tak sabar menantikan ide-ide cemerlang dari para pebisnis Indonesia.

"DSC 2022 adalah rumah enterpreneur muda di Indonesia," ujar Surjanto di kawasan Menteng, Jakarta, Rabu (8/6).

BACA JUGA:  Ingin Jegal Anies, Erick Thohir Jadi Tak Bisa Baca Peluang Bisnis

Dia mengatakan seiring perkembangan zaman, warna ide pebisnis Indonesia juga berubah.

Di sisi lain, karakter pebisnis yang ada juga ikut menyesuaikan ekosistem bisnis baru tersebut.

BACA JUGA:  Lihai Lihat Peluang Bisnis, Fadil Jadi Agen Properti Sukses

"Ya, kami terus meng-update untuk terus menjaga relevansinya dengan iklim bisnis di Indonesia," ujarnya.

Surjanto mengatakan ada keunikan tersendiri dari DSC dibanding kompetisi lain.

Dia mengatakan para dewan juri tidak hanya menilai ide bisnis semata, tetapi juga si wirausahawan itu ikut dalam penilaiannya.

"Kami masih percaya dengan konsep paham, piawai, dan persona," tuturnya.

Menurut dia, wirausahawan harus paham dengan bisnis yang dijalankannya beserta ekosistem, target market, pendanaan, dan sebagainya.

Kemudian, wirausahawan juga mesti piawai berbisnis, seperti punya skill adaptasi yang tinggi dan manajerial yang baik.

"Wirausahawan harus punya persona yang kuat. Misalnya, jujur, ulet, dan enggak gampang menyerah," ucap Surjanto.

Dia berharap gelaran DSC 2022 bisa sukses seperti tahun lalu yang mendapat hampir 18 ribu peserta.

Bagi yang tertarik ikut, kamu bisa submit ide bisnis di website resmi Diplomat Succes Challenge sebelum 19 September 2022.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Chelsea Venda

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co