Menko Airlangga Tegaskan Inflasi Aman Terkendali

18 Agustus 2022 20:10

GenPI.co - Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan inflasi di Indonesia masih cukup terkendali di tengah tantangan peningkatan inflasi berbagai negara.

Menurut Airlangga, pengendalian inflasi tahun ini dilakukan dengan penuh tantangan.

Setelah berhasil mengatasi dampak pandemi Covid-19, tantangan pengendalian inflasi muncul akibat disrupsi rantai pasok maupun kenaikan harga komoditas sebagai imbas kondisi geopolitik global.

BACA JUGA:  Cerita Prabowo yang Mendadak Joget di depan Jokowi

“Terkendalinya inflasi kita saat ini salah satunya karena langkah kebijakan APBN mempertahankan harga energi domestik (shock absorber),” ujar Airlangga usai Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi 2022, Kamis (18/8).

Airlangga menambahkan, TPIP dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) berupaya terus melakukan berbagai program dan kebijakan pengendalian inflasi yang adaptif dan inovatif.

BACA JUGA:  Nasib Kapolda Metro Fadil Imran di Ujung Tanduk, Siap-siap

Menurutnya, TPIP dan TPID telah melaksanakan berbagai program kebijakan dalam kerangka 4K, yakni Keterjangkauan Harga, Ketersediaan Pasokan, Kelancaran Distribusi dan Komunikasi Efektif.

Hal ini sebagai upaya menjaga stabilitas harga dan menjaga daya beli masyarakat.

BACA JUGA:  Menko Airlangga: Perekonomian Membaik, Kemiskinan Menurun

“Untuk menjaga daya beli masyarakat, Pemerintah telah memberikan stimulus ekonomi berupa penyaluran bansos baik dari APBN maupun APBD serta pemberian subsidi untuk komoditas energi,” ujar Ketua Tim Pengendali Inflasi Pusat (TPIP) ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co