Ciptakan Peluang Bisnis, TAITRA Gelar Taiwan Trade Mission to Asean 2023

12 Oktober 2023 18:40

GenPI.co - Taiwan External Trade Development Council (TAITRA) menciptakan peluang bisnis dengan menggelar Taiwan Trade Mission to Asean 2023.

Rencananya, Taiwan Trade Mission to Asean 2023 akan berkunjung ke tiga kota besar di wilayah ASEAN, yakni Jakarta (Indonesia), Kuala Lumpur (Malaysia), dan Manila (Filipina).

Kunjungan tersebut tak lepas untuk melakukan pertemuan dan negosiasi bisnis one-on-one dengan konsumen lokal.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-23 Bantai Taiwan 9-0, Erick Thohir: Hari Spesial

Tak hanya itu, acara tersebut juga bertujuan untuk sama-sama meraih peluang bisnis di pasar permintaan domestik masing-masing kota pascapandemi.

Acara ini akan diadakan pada Senin (16/10) pukul 10:00 WIB hingga 17:00 WIB di Sumba Room Lantai 2 Hotel Borobudur, Jakarta Pusat.

BACA JUGA:  Indra Sjafri Bongkar Biang Kerok Kekalahan Timnas U-24 dari Taiwan

Diketahui, rata-rata tingkat pertumbuhan PDB di lima negara besar ASEAN, yakni Singapura, Malaysia, Indonesia, Thailand dan Filipina, diperkirakan akan mencapai 4,08 persen pada tahun 2023.

Angka tersebut jauh lebih tinggi daripada rata-rata tingkat pertumbuhan PDB global yang sebesar 2,8 persen.

BACA JUGA:  Sikap Tegas Erick Thohir ke Indra Sjafri Seusai Timnas U-24 Dikalahkan Taiwan

Hal ini menunjukkan bahwa kawasan ASEAN lebih baik dibandingkan rata-rata global dalam hal pemulihan ekonomi pascapandemi.

“Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mengisi kesenjangan pasar konsumsi domestik kelas menengah lokal pascapandemi," ucap Tiffany Wang, Manager of Taiwan Trade Center Jakarta dari rilis yang diterima GenPI.co, Kamis (12/10).

Menurut Tiffany, Indonesia dan Filipina menjadi target utama karena memiliki populasi lebih dari 100 juta penduduk di antara negara-negara ASEAN.

"Serta Malaysia yang berada di peringkat ketiga teratas dalam PDB per kapita dan memiliki penduduk keturunan Tionghoa yang besar,” tambah Tiffany.

Pada kunjungan yang akan dilaksanakan dari tanggal 15 hingga 21 Oktober 2023 tersebut, akan diikuti oleh 22 perusahaan Taiwan terkemuka dari berbagai bidang.

Mulai dari produk makanan olahan pertanian, produk perawatan kecantikan dan perawatan kulit, gaya hidup modern, elektronik rumah tangga, hingga produk kesehatan, kebugaran, dan berbagai barang konsumsi lainnya.

Sejumlah produk-produk yang akan diperkenalkan dalam acara tersebut antara lain makanan ringan inovatif, minuman kesehatan, kosmetik, produk perawatan kulit dan perawatan kulit, produk terkait aplikasi hidrogen, hingga elektronik konsumen seperti headphone dan sakelar. Ada pula mainan edukasi bertenaga solar dan slide baja.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co