Piala Presiden Esports 2022 Digelar 10 Agustus, Game Misterius

03 Agustus 2022 23:12

GenPI.co - Turnamen Piala Presiden Esports 2022 akan digelar mulai 10 Agustus 2022.

Dalam unggahan di akun Instagram resminya, Selasa (2/8), panitia sudah memastikan Piala Presiden Esports 2022 siap digelar.

Video berdurasi kurang dari satu menit itu menunjukkan teaser dengan dominasi warna biru.

BACA JUGA:  MPL ID Season 10: Aura Fire Andalkan 2 Pemain Baru

Namun, hingga kini belum ada kepastian game apa saja yang akan diperlombakan.

Alih-alih menyebutkan, panitia justru memilih bermain teka-teki soal game pada Piala Presiden Esports 2022.

BACA JUGA:  MPL ID Season 5: Bigetron Alpha Gaet Pemain Filipina

“Apa aja game yang akan dipertandingkan di Piala Presiden Esports 2022? Coming Soon!” bunyi pengumuman di akun Instagram Piala Presiden 2022.

Beberapa netizen memprediksi game yang diperlombakan tidak akan jauh berbeda dengan edisi sebelumnya.

BACA JUGA:  MPL ID Season 10: Edwin Chia Jadi Pelatih Bigetron Alpha

Di antaranya ialah Free Fire, Mobile Legends, eFootball, dan PUBG Mobile.

Salah satu netizen bahkan memprediksi game Lokapala akan dipertandingkan.

Lokapala sendiri adalah game lokal yang mendapatkan perhatian besar para gamers. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co