Disney Akhirnya Rilis Film Pendek 22 vs. Earth, Nih Sinopsisnya!

24 April 2021 22:15

GenPI.co - Rumah produksi Pixar Animation Studios merilis film pendek terbaru berjudul 22 vs. Earth yang tayang perdana secara eksklusif di Disney+ Hotstar mulai 30 April mendatang.
 
Berlatar belakang sebelum “Soul”, film pendek ini disutradarai oleh seorang veteran Pixar, Kevin Nolting. 

“Saat memproduksi film ‘Soul’, kami berdiskusi tentang alasan mengapa jiwa baru tidak ingin hidup di bumi, namun hal tersebut tidak dapat diceritakan dalam film,” ujar Nolting.

BACA JUGADisney+ Hotstar Tayangkan Penghargaan Oscar 2021

22 vs. Earth merupakan upaya untuk mengungkapkan beberapa hal yang belum sempat terjawab seperti apa yang menyebabkan 22 memiliki sikap skeptis dan sangat sinis. 

Film pendek ini menceritakan ‘22’ yang menentang aturan The Great Before dan menolak untuk pergi ke bumi. Ia pun mengajak lima jiwa lainnya untuk ikut serta dalam aksi pemberontakan terhadap peraturan tersebut. 

Namun, dalam upaya pemberontakannya, 22 menemukan hal yang tidak terduga yang membawanya mengenal makna kehidupan yang sesungguhnya.

“Saya rasa sosok jiwa-jiwa baru membuat film pendek ini sangat menyenangkan karena memperlihatkan dua sisi yang kontras antara jiwa yang murni dan penuh kegembiraan dengan sifat karakter 22 yang sinis,” ungkap Nolting. 

BACA JUGADeretan Film Disney yang Rilis Tahun 2021, Wajib Nonton Semuanya!

Jiwa-jiwa baru ini juga mencerminkan karakter 22 sebelumnya, sebelum ia memilih jalan hidup yang lain. Jiwa baru yang murni dan polos layaknya sebuah kanvas kosong ini perlu dipandu oleh seorang konselor dalam perjalanan mereka ke portal bumi.(*) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co