BMKG Minta Waspada, Daerah Ini Berpotensi Hujan Lebat

09 Juli 2021 09:14

GenPI.co - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian wilayah di Indonesia terjadi hujan lebat yang bisa disertai dengan petir dan angin kencang, Jumat (9/7).

Dikutip dari laman resmi BMKG, potensi pertumbuhan awan hujan meningkat di sekitar sirkulasi siklonik di perairan utara Kalimantan dan Samudera Hindia barat Sumatera.

Pertumbuhan awan hujan meningkat juga berpotensi terjadi di daerah pertemuan dan perlambatan kecepatan angin di Aceh, dari Sumatera Utara hingga Selat Malaka, Semenanjung Malaysia.

BACA JUGA:  BMKG Imbau Warga, Waspada Hujan Lebat dan Gelombang Tinggi

Kemudian dari Sumatera Selatan hingga Sumatera Barat, Lampung, dari Nusa Tenggara Timur hingga Jawa Timur, utara Kalimantan.

Lalu dari Sulawesi Tenggara hingga Sulawesi Tengah, dari Laut Maluku hingga Gorontalo, serta Papua Barat dan Papua.

BACA JUGA:  Langka! Awan Mirip UFO di Langit Aceh, Ini Penjelasan BMKG

Adanya kondisi itu, beberapa wilayah berpotensi terjadi hujan lebat disertai petir dan angin kencang. Adapun daerah yang diprakirakan mengalaminya yakni di Aceh, Sumatera Barat.

Selanjutnya Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, dan Bali.

BACA JUGA:  Ancaman Gelombang Tinggi 4 Meter, BMKG Keluarkan Peringatan

Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

Sedangkan untuk wilayah Riau, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Barat berpotensi terjadi hujan dengan intensitas ringan.

BMKG juga mengeluarkan peringatan potensi banjir akibat hujan lebat di wilayah Aceh, Sumatera Barat, Lampung, Banten, Jawa Barat.

Kemudian Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Barat. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co