Tips Cantik untuk Pemilik Kulit Kuning Langsat dan Sawo Matang

10 September 2021 12:53

GenPI.co - Kamu yang memiliki kulit kuning langsat dan sawo matang tidak perlu berkecil hati ketika merias diri.

Dengan perawatan dan riasan yang tepat, dua skin tone yang menjadi ciri khas mayoritas wanita Indonesia itu akan terlihat sehat, glowing, dan merona.

Merawat kulit sangat penting dilakukan sebagai investasi kesehatan kulit pada masa depan.

BACA JUGA:  Pakai Lip Cream Sarita Beauty, Makeup Simpel, Hasilnya Menawan

Apa pun skin tone kamu, melakukan skincare basic berperan besar dalam tampilan kulit wajah saat memakai riasan.

Base makeup, seperti bedak dan foundation akan lebih mudah menempel saat diaplikasikan di atas kulit yang lembap dan terhidrasi dengan baik.

BACA JUGA:  Peduli Kesehatan Kulit Wajah? Pakai TWC Sarita Beauty

Oleh karena itu, pelembap menjadi skin care wajib selain sunscreen dan cleanser (pembersih).

Lakukanlah riset mendalam untuk menemukan jenis pelembap yang sesuai dengan jenis kulit kamu.

BACA JUGA:  Lip Cream Sarita Beauty Longlasting dan Sangat Pigmented

Bila perlu, konsultasikan dengan pakar. Sunscreen sangat penting untuk menghalau efek buruk sinar ultra violet yang berisiko menyebabkan kanker kulit, kulit terbakar, hiperpigmentasi dan penuaan dini.

Dalam menjaga kebersihan kulit, double cleansing wajib dilakukan minimal sebelum tidur.

Dengan demikian, wajah akan terbebas dari kotoran dan sisa makeup yang menempel.

Jika kamu termasuk generasi milenial yangl ingin praktis dengan mengandalkan kandungan sunscreen dalam base makeup, sebaiknya memilih produk yang anti white cast.

White cast membuat wajah terlihat berwarna putih keabuan akibat kadar sunscreen yang terlalu tinggi.

Di kulit kuning langsat dan sawo matang, adanya white cast membuat riasan seperti memakai topeng karena terlihat terlalu putih.

Kamu sebaiknya memilih base makeup dengan shade yang cenderung yellowish dengan undertone warm atau netral.

Hal itu saat sesuai untuk skin tone kuning langsat dan sawo matang yang mayoritas memiliki dua undertone tersebut.

Lakukan pencocokan shade tidak hanya di area rahang, tetapi juga leher dan tangan.

Mayoritas shade yang sesuai berlabel natural, beige, atau warm sand.

Padukan dengan eyeshadow warna tanah dan blush on dengan tone peach-oranye agar kulit makin eskotis. 

Tidak punya banyak waktu untu merias diri atau malas menggunakan banyak produk?

Pakai two way cake (TWC) saja yang mampu menggantikan fungsi primer, foundation, dan bedak sekaligus.

Daripada bingung memilih shade TWC, kamu bisa mencoba TWC Sarita Beauty varian Natural Glowing yang memiliki under tone netral.

Teskturnya sangat buildable sehingga partikel bedaknya akan menyatu dengan kulit wajah tanpa terlihat powdery. 

TWC Sarita Beauty juga mengandung argan oil dan vitamin E yang kaya nutrisi untuk kesehatan kulit. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co