Ramalan 3 Zodiak Hari Ini, Jumat Berkah Bikin Rezeki Melimpah

18 Maret 2022 00:00

GenPI.co - Ramalan zodiak hari ini, Jumat, 18 Maret 2022, energi positif akan membuat zodiak Cancer, Taurus dan Scorpio bisa penuh keberuntungan.

Berikut ini ramalan 3 zodiak mendadak banjir rezeki yang menjadi pilihan redaksi GenPI.co.

1. Cancer

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Jeruk Nipis Khasiatnya Dahsyat, Cespleng Banget

Cancer: Kepiting
21 Juni - 22 Juli
Elemen: Air
Penguasa: Bulan

Seseorang yang penting dalam hidup zodiak Cancer membutuhkan dukunganmu, bukannya malah kamu ceramahi.

BACA JUGA:  Air Rebusan Daun Bawang Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Cespleng

Beri tahu si Doi, bahwa zodiak Cancer siap mendengarkan dan membantu dengan cara apa pun, tapi jangan membuatnya semakin tertekan.

Asmara: Ada seseorang yang akan pergi dari hidupmu.

BACA JUGA:  Air Rebusan Biji Kelor Campur Madu Khasiatnya Dahsyat, Wow Banget

Jangan terlalu larut dalam kesedihan dan menyalahkan diri sendiri karena kepergian tersebut. Ayo bangkit dan move on.

Karier: Stres yang berlebihan membuat zodiak Cancer stuck dalam bekerja. Lebih baik, ajukan cuti beberapa hari untuk recharge kembali pikiranmu agar ide dapat mengalir lebih lancar.

2. Taurus

Taurus: Banteng
20 April - 20 Mei
Elemen: Bumi
Penguasa: Venus

Lingkungan zodiak Taurus berubah dan perubahannya mengarah pada sesuatu yang lebih baik, sehingga membuat kamu merasa lebih tenang.

Zodiak Taurus mungkin tak keberatan menghabiskan sebagian besar waktunya bersama kekasih.

Asmara: Zodiak Taurus merasa hubunganmu tidak berjalan lancar, mungkin ini adalah saat yang tepat untuk duduk berdua dengan pasangan dan berdiskusi apa yang harus dilakukan.

Karier: Mungkin saat ini kamu tengah merasa bosan dengan pekerjaan yang sedang dijalani.

Tidak ada salahnya untuk mencari kesempatan baru di luar sana. Cobalah untuk mencari freelance atau side job untuk penyegaran di luar pekerjaan utama. Rezeki berlimpah dari tempat yang tak diduga.

3. Scorpio

Scorpio: Kalajengking
23 Oktober - 21 November
Elemen: Air
Penguasa: Pluto

Hari ini, lebih tepatnya malam nanti, adalah waktunya untuk menikmati romansa yang membuat zodiak Scorpio nyaman.

Zodiak Scorpio ingin menghabiskan waktu bersama seseorang yang spesial. Hubungan Scorpio berjalan dengan indah.

Asmara: Memberikan kepercayaan pada pasangan memang bukanlah hal mudah.

Namun, ada baiknya kamu tidak terlalu cemburu dan posesif kepadanya.

Karier: Berkat kerja keras kamu selama ini, akan banyak apresiasi yang datang.

Tetap rendah hati dan terus memberikan yang terbaik. Rezeki berlimpah akan mengucur deras akhir pekan ini.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co