Murah dan Playfull, Cantiknya Jam Tangan D1 Milano X Chupa Chups

24 Mei 2022 17:20

GenPI.co - D1 Milano, brand pembuat jam tangan kenamaan asal Italia meluncurkan koleksi D1 Milano x Chupa Chups.

Koleksi jam tangan D1 Milano x Chupa Chups tercipta atas kolaborasi bersama Perfetti Van Melle, produsen sekaligus distributor permen terbesar di dunia, salah satunya Chupa Chups.

Koleksi jam tangan D1 Milano Chupa Chups bangkitkan memori masa kecil akan warna dan rasa manis permen Chupa Chups di pergelangan tangan. 

BACA JUGA:  Jam Tangan Mewah Ini Bikin Ayushita Makin Semangat Berkarya

“Koleksi D1 Milano x Chupa Chups menyuguhkan warna yang playful, mulai dari Apple, Berry dan Cola, sangat cocok bagi yang ingin tampil casual dan fun,” ujar Florencia Widyastri selaku Brand Manager D1 Milano Indonesia dalam keterangan resminya.

Koleksi Chupa Chups mengusung tiga warna monokromatik yang berasal dari cita rasa paling populer Chupa Chups - Cola, Apple, dan Berry.

BACA JUGA:  Lihat Jam Tangan Mewah Ashanty, Mengandung Crystal Safir

Keberagaman warna menunjukkan keragaman pilihan dan  penarik perhatian di ruang publik.

Para penggemar D1 Milano dan Chupa Chups bisa memilih warna "Cola" di pergelangan tangan dengan glasir biru pastel yang menyegarkan, atau memilih kombinasi hijau pastel "Rasa Apple", atau menggairahkan obrolan dengan pink pastel "Berry" yang mengasyikkan.

Setiap edisi warna menawarkan keterpaduan, dari tali silikon halus yang menghubungkan casing sepanjang 32mm, hingga dial dekoratif yang pada cincin bak putaran pada permen lolipop, dan dikelilingi pola di sekitar logo Chupa Chups.

Kolaborasi ini semakin lengkap dengan lengan khusus yang sesuai dengan warna setiap edisi membalut bungkusan kotak, bersamaan dengan stiker grafis pop-art yang tersimpan di dalamnya.  

Koleksi jam tangan bermodel Nanochrome Chupa Chups dibandrol seharga Rp. 2.575.000, tersedia secara offline di The Watch Co. stores dan secara online di www.thewatch.co serta The Watch Co. official store di Tokopedia, dan Shopee.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co