Menteri Termuda Berparas Rupawan Syed Saddiq Gemar Merawat Kucing

07 September 2019 07:36

GenPI.co — Nama Syed Saddiq mungkin sudah tak asing lagi bagi sebagian orang setelah sosoknya menggemparkan kala ia dilantik menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia alias Menpora Malaysia dan dinobatkan sebagai menteri termuda se Asia.

Di balik prestasinya dan kerja kerasnya sebagai menteri, Saddiq ternyata gemar memelihara kucing. Pria kelahiran 6 Desember 1992 ini memiliki seekor kucing berwarna putih yang kerap ia panggil Meow-meow. 

Karena cintanya pada kucing, Saddiq kerap mengunggah foto dirinya sedang bermain bersama kucing.

Tak banyak yang tahu bahwa Saddiq lahir dari keluarga sederhana. Diketahui, ibunya adalah seorang guru Bahasa Inggris dan dinobatkan sebagai pengajar terbaik.

Saddiq sempat melanjutkan sekolah di tempat ibunya mengajar saat usia 13 tahun setelah ia didepak dari sekolah sebelumnya karena sempat nakal.

Saddiq yang dikenal sebagai aktivis muda ini memiliki kegemaran berdebat. Meski hanya diawali sebagai cadangan dari tim debat, namun akhirnya ia mendapat kesempatan untuk menjadi pendebat hingga akhirnya namanya menjadi sorotan negara.


Menpora Syed Saddiq (Sumber foto: Instagram/Syedsaddiq)

Dari situ, Saddiq ditarik untuk menjadi anggota parlemen Malaysia. Setelah tiga bulan menjadi anggota parlemen, ia dilantik menjadi Menpora.

Baca juga:

Syed Saddiq, Menteri Termuda Malaysia yang Pernah Didepak Sekolah

Dikepung Suporter Indonesia, Menpora Malaysia Lapor ke Pemerintah

Perdana Menteri Malaysia, Mahathir, memberikan perhatian lebih kepada Saddiq karena melihat potensi yang dimiliki Saddiq. Ia berharap Saddiq dapat mengubah pemikiran anak muda untuk menjadi peduli pada dunia politik dan mau bersuara.

Usianya yang saat dilantik 25 tahun, membuat dirinya dinobatkan sebagai menteri termuda sepanjang sejarah negeri jiran. Syed Saddiq pun meminta jajarannya untuk tidak memanggilnya Bapak Saddiq, melainkan Bro Saddiq.

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co