Tak Asal, Catat 3 Tips Membuat Alis Simetris Sesuai Bentuk Wajah

10 November 2022 14:30

GenPI.co - Alis simetris sudah menjadi keharusan dari ritual kecantikan yang wajib dilakukan kaum hawa. Bentuk alis dapat pula melambangkan katakter dan kepercayaan diri perempuan.

Seniman alis, Kelley Baker mengatakan, bentuk alis yang paling ideal adalah yang bisa menyatu dengan karakter wajah. Keduanya harus berjalan seirama.

Alis dan bentuk wajah harus saling melengkapi. Berikut ini cara yang harus dilakukan untuk menggambar alis dilansir dari Cosmopolitan.

1. Wajah Bulat

BACA JUGA:  3 Efek Samping Yang Dirasakan Setelah Sulam Eyeliner

Wajah bulat cenderung memiliki sudut yang sama besar antara rahang dan dagu. Keduanya tidak memiliki titik atau sudut  utama dan cenderung melebar.

Cara buat alis untuk wajah ini dengan membuat gradasi warna alis dari lembut dan hingga tajam dengan bentuk membulat.

BACA JUGA:  Sering Gagal, Catat 3 Hal Penting Sebelum Sulam Alis di Klinik

Wajah berbentuk bundar idealnya alis dibuat lebih melengkung sehingga memberi efek yang sama dengan karakter muka.

2. Wajah berbentuk Oval

Bentuk wajah terlihat seperti telur yang terbalik. Diameter 1,5 kali lebih panjang dari pada lebar wajah.

BACA JUGA:  3 Dokter Spesialis Kulit di Bandung yang Paling Direkomendasikan

Jika wajah lebih berbentuk oval, cobalah alis siku yang sedikit lebih lembut dan memanjang. Dengan bentuk lurus dan meruncing. Berikan bentuk yang sama untuk kedua sisi agar terlihat simetris.

3. Wajah Panjang

Wajah sekitar dua kali lebih panjang. Alis dengan ekor memanjang membantu menyeimbangkan kontur wajah berbentuk panjang.

Buat alis dengan bentuk lurus dan tebal karena membuat wajah tampak lebih seimbang. Ini adalah ilusi untuk membuat wajah horizontal menjadi balance.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co