Complexion Rejuve with Dermapen 4, Senjata Andalan KeishaGlow untuk Masalah Kulit

06 Juni 2023 15:20

GenPI.co - Salah satu klinik estetis di Jakarta Selatan, KeishaGlow memiliki senjata baru untuk mengatasi berbagai masalah kulit bernama Complexion Rejuve with Dermapen 4 from Australia.

Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh dr. Rina selaku CEO KeishaGlow di Jakarta, Sabtu (3/6).

Dalam pernyataannya, Rina menjelaskan bahwa alat terbaru KeishaGlow, yakni Dermapen 4 dapat mengatasi berbagai masalah pada kulit seperti bopeng, luka, sampai kerutan dan flek hitam.

BACA JUGA:  Total! Ernest Prakasa Rela Datangi Klinik Kecantikan Demi Film Terbaru

"Fungsinya untuk menstimulasi kolagen baru pada kulit, dan bisa mengatasi masalah pori besar, scar, luka bahkan sampai kerutan dan flek yang disebabkan bekas jerawat aktif," ungkap Rina dari rilis yang diterima GenPI.co, Selasa (6/6).

Selain itu, Rina juga menjelaskan bahwa salah satu keunggulan dari Dermapen 4 adalah kedalaman gelombang yang bisa diatur pada kulit wajah, sehingga dapat menjangkau pembuluh darah yang tepat saat melakukan treatment di KeishaGlow.

BACA JUGA:  Cara Canggih Lawan Penuaan Kulit Lewat Teknologi Ultrasound, Hanya di Klinik Ini!

"Alat dermapen itu bisa diatur sesuai keinginan saat melakukan treatment, sehingga bisa di-adjust sesuai dengan kedalaman kulit dan hasilnya bisa lebih maksimal. Dermapen 4 biasanya dipakai klinik besar. Ini adalah produk baru dengan micro needling," tambah Rina.

Dermapen 4 sendiri mempunyai efek downtime yang lumayan singkat yakni dalam hitungan jam saja.

BACA JUGA:  HUT ke-34, RSPJ Luncurkan Layanan Surgical Center dan Klinik Mata

"Untuk dermapen 4 tergantung dari permasalahan kulit, seperti scar dan bopeng harus lebih intensif sehingga diperlukan masa downtime. Tapi kalo masukan serum itu hanya pink saja, 24 jam sudah normal," jelas dr. Rina.

Dokter Rina juga menjelaskan untuk tetap melakukan perawatan mandiri setelah melakukan treatment.

Ssalah satunya adalah dengan menggunakan sunscreen, dan menghindari paparan sinar matahari secara langsung.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co