Takut Salah Pilih Sunscreen, Coba Kenali Lebih Dahulu Jenisnya

31 Oktober 2019 15:25

GenPI.co - Cuaca ekstrem yang menyengat di sepanjang musim kemarau, membuat kulitmu menjadi lebih panas karena paparan sinar matahari. 

Untuk melindungi kulit dari sinar ultra violet, kamu perlu menggunakan tabir surya yang sudah direkomendasikan oleh dokter kulit. Namun, jangan sampai salah memilih tabir surya dan membuat kulit menjadi terbakar. Pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan jenis kulit kamu berdasarkan panduan berikut ini.

1. Kamu bisa memilih tabir surya dengan kandungan SPF 30 atau lebih tinggi dengan tipe broad spectrum, atau anti UVA dan UVB. Sesudah itu pertimbangkan beberapa faktor seperti jenis kulit dan aktivitas.

2. Untuk kulit yang kering, kamu bisa memilih yang mengandung pelembap dalam bentuk krim atau losion. Sebaliknya, jika kulit kamu berminyak pilihlah dengan bentuk gel. 

BACA JUGA : Agar Kulit Tak Menghitam, ini Cara Pakai Sunscreen yang Benar

3. Untuk kulit yang sangat berminyak ataupun berjerawat pilihlah tabir surya dalam bentuk bedak tabur jenis bedak mineral.

4. Jika kulit kamu termasuk jenis kulit sensitif maka pilih tabir surya jenis physical. Tabir surya jenis ini merupakan pilihan yang tepat karena kecil kemungkinannya untuk menimbulkan iritasi.

BACA JUGA : Bahan Alami ini Bisa Gantikan Sunscreen Saat Berpanas-panasan

5. Pemilihan tabir surya juga disesuaikan dengan aktivitas yang kamu lakukan. Jika kamu lebih sering berada dalam ruangan, maka tabir surya dengan SPF 30 sudah cukup. 

6. Jika kamu sering berada di luar ruangan maka pilih SPF yang tertinggi dan jika akan sering berkeringat ataupun berenang pastinya pilih yang waterproof atau water-repellant.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co