Mantul nih, Kebutuhan Vitamin Bisa Diketahui Lewat Ujung Jari

05 Desember 2019 17:18

GenPI.co - Kebutuhan asupan vitamin sekarang sudah bisa diketahui dengan ujung jari. Cukup buka aplikasi, Anda sudah bisa mengetahui vitamin-viamin apa saja yang harus Anda penuhi.

Kecanggihan teknologi ini ini bisa Anda dapatkan di aplikasi kesehatan digital Jovee.

Founder Jovee sekaligus CEO PT Indopasofik Teknologi Media Indonesia (ITMII), Natali Ardianto mengatakan, rekomendasi vitamin yang diberikan bisa disesuaikan dengan budget penggunanya.

BACA JUGA: Cek Gejala Penyakit Cukup dengan Ujung Jari, Cobain yuk

"Rekomendasi suplemen sesuai budget. Suplemennya aman dan tepat sesuai kondisi tubuh. Kami menggunakan data ilmiah, dari hasil ribuan riset untuk memformulasikan data yang tepat," ujar dia di Jakarta, Rabu (5/12).

Lalu, mengapa harus rekomendasi vitamin? Mengapa juga bukan hal lain? Natali kemudian menjelaskan alasannya. Alasan utamanya, kurangnya konsumsi vitamin di masyarakat Indonesia.

BACA JUGA: Gula Darah Tinggi? Kendalikan dengan Jahe

Khusus untuk vitamin D saja, data dari Advances in Health Sciences Research dalam Public Health International Conference (PHICo 2016), menunjukkan, sebanyak 95 persen wanita Indonesia mengalami kekurangan.
Akibat defisiensi ini, seseorang bisa mengalami masalah yang berhubungan dengan tulang, depresi manik dan suasana hati yang buruk.

Mengapa asupannya bisa kurang, padahal, vitamin ini tersedia di berbagai makanan? Natali menyoroti kurangnya kebiasaan masyarakat mengonsumsi makanan beragam.

Selain itu, fakta menunjukkan sebagian masyarakat terutama di usia produktif cenderung terbiasa mengonsumsi makanan cepat saji atau makanan yang digoreng. Belum lagi kebiasaan menunda makan karena tingkat kesibukan yang tinggi.

“Manfaatkan Jovee sebagai asisten kesehatan personal,” sarannya.

Saat ini Jovee sudah bisa diunduh melalui Playstore dan App Store atau diakses di laman www.jovee.id. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co