GenPI.co - Setiap hari, kamu pasti berinteraksi dengan orang banyak dengan karakter yang berbeda-beda. Jika ingin lebih memahami beberapa orang disekitar kamu bisa lakukan dengan trik yang diajarkan dalam psychological hacks.
Psychological hacks merupakan sesuatu hal yang sangat menyenangkan buat diketahui, tetapi jika tahu cara penerapannya. Dengan mempelajarinya, kamu menjadi orang yang jauh lebih peka, sehingga dapat memahami kondisi orang lain.
Berikut ini memahami orang lain, sebagaimana dilansir GenPI.co dari beberapa sumber
BACA JUGA: Usia Boleh Saja 89 Tahun, Tapi Nenek Mori Jago Banget Main Gim
Tertawa bersama kelompok
Tertawa bersama akan menimbulkan kontak mata antara antara orang-orang dlam kelompok itu. Kontak mata ini biasanya terjadi antara dua orang yang punya hubungan akrab. Dengan memperhatikan orang-orang saat mereka sedang tertawa, kamu bisa mengetahui siapa dekat dengan siapa.
Mengendalikan orang marah
Kemarahan terjadi jika ada seaeorang yang melakukan kesalahan atau pekerjaannya tidak sesuai yang diharapkan. Orang memliki beragam cara saat marah. Ada yang hingga berteriak-teriak.
Khusus saat menghadapi orang jenis itu, jangan turut terbawa emosi. Cukup berlaku tenang dan diam selama beberapa saat. Pada waktunya ia akan berhenti sendiri dan malu pada tindakan teriak-teriaknya itu.
BACA JUGA: Ngapain ke Salon, Meluruskan Rambut Pakai Kapur Sirih Aja
Lewat kaki bisa tahu seseorang tertarik dengan kamu
Saat kamu sedang berbicara dengan seseorang, bisa perhatian kakinya. Andaikan posisi kakinya mengarah ke kalian, tandannya lawan bicara tersebut tertarik dan suka ngobrol dengan kamu loh.
Tetapi kalau kakinya tidak beraturan kemana-mana posisinya, dia tidak tertarik berbicara dengan kamu dan ingin segela menghentikan obrolan sesegera mungkin.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News