Ssttt,  Memuaskan Hasrat Secara Swalayan Banyak Manfaatnya Loh!

16 Januari 2020 12:41

GenPI.co - Memuaskan hasrat secara swalayan dilakukan seseorang yang ingin memenihi kebutuhan biologis namun tak ada pasangan. Hal ini mesih termasuk tabu di kalangan masyarakat Indonesia yang religius.

Namun dari sisi medis, kegiatan ini ternyata membawa manfaat positif loh, ladies. Efek terlepasnya senyawa dopamin oleh otak akibat aktivitas itu bukan saja bikin pikiran jadi rileks, tapi juga membawa sejumlah dampak kesehatan.

Apa saja?

BACA JUGA: Cara Tunda Menopause Ternyata Gampang: Sering-sering Hohohihi

Mencegah hidung tersumbat

Menurut beberapa penelitian, memuaskan hasrat secara swalayan membantu mengurangi hidung tersumbat dengan mengurangi  pembengkakan pembuluh darah di daerah hidung. Selama mencapai puncak kenikmatan, otot tubuh berkontraksi termasuk di dalam hidung. Hal ini untuk sementara waktu dapat meredakan tekanan sinus dan membantu menyingkirkan hidung tersumbat.

Meredakan sakit kepala

Sakit kepala juga bisa diredakan dengan melakukan hohohihi swalayan. Itu karena senyawa yang disebut oksitosin dilepaskan dilepaskan dan bertindak sebagai pereda nyeri alami, mengurangi sakit kepala. Senyawa lain bernama endorfin juga terlepas saat mencapai puncak, yang membantu meringankan sakit kepala.

Mengelola stress

Telah terbukti bahwa memuaskan hasrat dapat membantu menghilangkan stres yang menumpuk. Ini lagi sebagian terkait dengan pelepasan senyawa yang memicu perasaan rileks di otak.

BACA JUGA: Kenapa Hohohihi Jadi Jarang Setelah Melahirkan?

Meningkatkan suasana hati

Memenuhi hasrat biologis secara swalayan menghasilkan sekresi dopamin di otak, yang merupakan senyawa alami perasaan baik yang dilepaskan selama masa puncak kenikmatan. Itu dapat meningkatkan suasana hati kamu dengan luar biasa.

Mengurangi nyeri haid

Memuaskan diri  secara swalayan telah terbukti membantu mengurangi kram menstruasi dan juga meningkatkan aliran darah pada saat menstruasi. Itu karena tubuh melepaskan endorfin, yang dapat membantu meringankan kram menstruasi.

Jadi, mau coba?(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co