Selebgram Buka Suara Soal Endorsement Bodong

21 Januari 2020 19:25

GenPI.co - Metode promosi barang (endorsement) seperti skincare dan kosmetik lewat media sosial seperti Instagram dirasa mampu menaikkan merek branding. 

Namun, belakangan terdapat beberapa influencer diketahui memberikan review palsu hanya untuk meraih keuntungan tertentu. Akibat penilain tak jujur ini banyak konsumen yang merasa dirugikan. 

BACA JUGA: Punya Wajah Sensitif, Begini Cara Merawatnya

Menurut  Astrid Satwika, artis sekaligus selebgram, kejadian ini amat disayangkan. Pasalnya, konsumen akan menjadi korban dari produk yang mengandung bahan berbahaya untuk kulit. 

“Biasanya untuk menerima tawaran kek gitu aku very picky. Biasanya aku liat dulu baca baca dulu dan research dulu tentang produknya. Kalo misal aku tertarik dan memang menggunakan itu aku akan terima,” ujar Astrid kepada GenPI.co di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (22/1).

Mantan presenter infotainment itu mengatakan untuk produk seperti skincare harus melakukan test atau uji coba terlebih dahulu hingga dua minggu sebelum berikan review. 

Sedangkan untuk produk kosmetik ia cukup menilai dengan sekali pakai di awal. Apabila ia cocok, maka ia berani ambil endorsment tersebut. 

Selama menerima endorse dari brand kosmetik, Ibu dua orang anak tak menampik pernah mengalami kejadian tak menyenangkan. 

BACA JUGA: Cara Mudah Mendapatkan Inspirasi, Paling Enak Sambil Ngopi

“Pernah, dan itu brand yang terkenal di mal. Dan aku bilang aku pake ini jujur bruntusan dan gak tau mau ngomong lagi giamana reviewnya. Jadi untuk menjual itu sedangkan aku gak fit, aku merasa gak eligible untuk ngomong jadi aku pass,” imbuhnya.

Untuk mengakali hal itu dan untuk kerjasama lebih lanjut dengan brand tersebut, Astrid akhirnya mengajukan produk lainnya yang lebih cocok dengan kebutuhan dirinya. Seperti produk body care yang memang sudah ia gunakan dan terbukti berkualitas.

Ditanya soal respon para pengikut terhadap produk yang ia review, ia mengatakan bahwa mereka sangat kritis. Seperti saat ia lupa menyebutkan salah satu komposisi bahan, para netizen dengan cepat mengkoreksi. 

“Mereka udah pinter ya, kalo kita cuma bilang eh ini bagus untuk ini itu, tapi apa esensinya dan mereka pasti akan mempertanyakan,” tukasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co