Biar bening Kayak Isyana Sarasvati, Jangan Bikin ini Jelang Nikah

03 Februari 2020 06:06

GenPI.co - Penyanyi cantik Isyana Sarasvati akhirnya resmi dipinang kekasihnya Rayhan Maditra pada Minggu (2/2). Pada acara akad nikah yang digelar secara tertutup di kota Bandung, penyanyi 26 tahun itu tampil cantik nan menawan berkat polesan makeup flawless. Ia membuat orang jadi ‘pangling melihatnya.

Tampilan bening seperti Isyana di hari pernikahan memang bisa dilakukan calon pengantin. Biasanya kaum hawa melakukan serangkaian perawatan kecantikan, baik di salon maupun di klinik kecantikan. Namun, tak banyak yang tahu, bahwa tidak semua prosedur perawatan bereaksi dengan cepat menjelang hari H.

Akibatnya wajah pun terkadang timbul bintik bintik merah atau ruam. Lalu apa saja jenis perawatan yang tidak dianjurkan pada minggu-minggu terakhir menjelang pernikahan? Simak penjelasannya berikut dilansir dari Boldsky.

BACA JUGA: Resmi Jadi Suami Istri, Nih Penampakan Isyana di Samping Rayhan

Waxing

Semua perempuan tentu ingin kulit mereka halus dan bebas dari bulu. Salah satu caranya dengan metode waxing atau mencukur bulu halus. Namun perawatan ini terkadang-kadang bisa meninggalkan ruam pada kulit.

Oleh karena itu disarankan bagi calon pengantin untuk tidak melakukan ini seminggu sebelum hari H. Pastikan buat janji setidaknya 10 hari sebelumnya.

Threading

Mirip dengan waxing, threading adalah sesuatu yang tidak bisa dan tidak boleh dilakukan beberapa hari sebelum pernikahan. Alasannya karena perawatan ini bisa menimbulkan bekas luka di bibir atas atau di sekitar alis yang mungkin membutuhkan waktu lama untuk sembuh.

Threading atau tanam benang untuk kecantikan dapat menimbulkan tonjolan kecil atau jerawat yang butuh waktu lama untuk sembuh. Sebaiknya Anda melakukan treatment ini setidaknya satu bulan sebelumnya.

BACA JUGA: Mewahnya Kebaya yang Dipakai Isyana Saravasti Bertabur Kristal

Peeling

Peeling adalah perawatan kecantikan yang paling umum digunakan, terutama untuk calon pengantin. Manfaat utamanya adalah pengelupasan kulit yang membantu wajah Anda terlihat lembab dan terhidrasi. Namun masalahnya adalah bahwa peeling berbasis kimia yang memiliki efek samping tertentu pada kulit Anda.

Sebagai gantinya, calon pengantin dapat melakukan pengobatan rumahan yang lebih aman untuk kulit. Misalnya masker lidah buaya, kunyit atau tepung beras ketan.

Botox

Di balik manfaatnya, namun ternyata botox dan filler ini bisa menjadi penyebab kerutan di dahi dan timbulnya garis-garis halus. Alasan dibalik ini karena botox memblokir impuls saraf yang menyebabkan otot berkontraksi dan menyebabkan kerutan dahi.

Lagi-lagi solusinya adalah perawatan kecantikan alami yang jauh dari segala macam efek samping dan memberikan hasil yang aman untuk kulit.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co