Sudah tahu Cara Bersihkan Jam Tangan Pintar Biar Tetap Kinclong?

15 Februari 2020 10:05

GenPI.co - Jam pintar menjadi salah satu aksesori  wajib bagi para generasi muda jaman now. Fungsinya tak hanya sebagai penunjuk waktu, tapi juga untuk mengukir detak jantung, jumlah kalori yang terbakar kala berolahraga, dan sebaginya.

 

Pasti kamu mau dong jika smartwatch kamu tetap awet dan juga kinclong tanpa goresan pada layarnya. Untuk itu kamu perlu tahu cara merawat yang baik dan benar.

BACA JUGA: Oppo Rilis Ponsel dengan Spek Mumpuni, Harga Rp 2 Jutaan Saja

Sebelum membersihkan jam pintarmu, ingatlah untuk mematikannya terlebiuh dahulu. Setelah dibersihkan, pastikan seluruh permukaan telah kering dan bebas cairan baru dinyalakan kembali.

Cara membersihkannya pun sebenarnya mudah saja. usapkan sabun pada kain mikrofiber dan kemudian usapkan ke seluruha permukaan jam. Untuk jam yang memang anti air, kamu bisa merendamnya sebentar pada cairan pembersih.

Bersihkan tali jam atau strap dari kotoran yang menempel. Kamu bisa menggunakan sikat lembut atau sikat gigi balita untuk mengeluarkan noda membandel yang menumpuk.

BACA JUGA: Ayolah Jangan Bercanda, MSG Nggak Bikin Bodoh!

Kamu bisa membersihkan smartwatch kesayanganmu itu setiap hari agar terjaga kebersihannya. Membersihkannya sesering mungkin juga menjaga warnanya tetap kinclong.

Dalam membersihkan jam pintar, ada pantangan yang harus kamu ingat. Beberapa smartwatch didisain anti air, anti debu dengan level mendekatai spesifikasi produk militer. Namun begitu bukan berarti kamu bisa memperlakukan sesukanya.

Meskipun jam kamu itu anti air,  belum tentu dengan tali atau strapnya. Agar tidak salah pastikan untuk tidak merendam jam tangan jika strapnya terbuat dari kulit atau kanvas. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co