Manfaat Menggunakan Lip Tint, Hasilnya Menggoda Para Pria

07 Maret 2020 07:10

GenPI.co - Warna bibir merah merona seperti artis Korea selalu menjadi idaman para wanita. 

Tanpa melalui usaha yang panjang, kamu cukup menggunakan lip tint untuk menjadikan bibir merona alami. 

Selain itu juga bisa membuat riasan kamu menjadi natural look. 

BACA JUGA: Dijamin Bakal Kandas, Jika 4 Pasangan Zodiak Ini Pacaran

Karena saat memakainya, akan menghasilkan warna bibir alami yang segar dan tahan lama. 

Kamu juga akan mendapatkan sejumlah manfaat lainnya seperti berikut:

1. Tahan lama

Produk lip tint memiliki kandungan yang jauh lebih tahan lama. 

BACA JUGA: Barbie Kumalasari Ngebet Cerai? Galih Ginanjar Bilang Ini...

Selain itu juga bersifat melembutkan jika dibandingkan lipstik pada umumnya. 

Karena, tekstur lip tint yang cair bisa membuat warnanya meresap pada bibir, dan membuatnya cenderung tahan lama.

2. Segar dan natural

Kamu bisa menggunakan lip tint sebagai pilihan. 

Pasalnya lip tint akan memberikan kamu tampilan natural sehari-hari. 

BACA JUGA: Ternyata Ini 3 Cara Jitu Meluluhkan Hati Pria

Teksturnya yang lebih cair, sehingga lebih ringan dan membuat rona bibir menjadi lebih segar.

Kamu bisa sesuaikan warnanya dengan warna bibir kamu atau yang kamu suka. 

3. Sebagai perona pipi

Tidak hanya bisa digunakan pada bibir. Lip tint juga bisa digunakan untuk perona pipi. 

Kamu bisa meletakkan dahulu lip tint pada punggung tangan, lalu aplikasikan pada pipi dan tepuk-tepuk menggunakan tiga jari. 

Dengan menyapukan lip tint di tulang pipi, hasilnya warna pada pipi akan terlihat natural dan lebih merona.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co