4 Makanan yang Dapat Membantu Mempercepat Kehamilan

11 Maret 2020 14:40

GenPI.co - Setiap pasangan yang baru menikah, pasti menginginkan cepat mendapat momongan. Namun, tak semua diberikan kesempatan langsung untuk hamil. 

Bahkan, ada pasangan yang sudah menikah lama, tapi belum juga diberikan momongan. Sebenarnya, ada beberapa cara untuk meningkatkan kesuburan dan mempercepat kehamilan. 

BACA JUGA: Bunda, Begini Cara Mengatur Posisi Tidur Bayi yang Benar

Salah satunya, dengan memperhatikan pola makanan. Nah, berikut ini adalah beberapa makanan yang mampu membantu kamu cepat mendapatkan keturunan. 

1. Buah tomat

Buah tomat mengandung Lycopene, sebuah antioksidan yang baik untuk meningkatkan sistem imun tubuh. Selain itu, ternyata Lycopene juga mampu meningkatkan kesuburan dan mengatasi masalah kemandulan. 

2. Alpukat 

Buah yang satu ini memang dikenal punya segudang manfaat yang baik untuk tubuh. Nah, ternyata alpukat juga bisa membantu kamu supaya cepat mendapat momongan lho. Hal ini dikarenakan alpukat mempunyai kandungan vitamin K, folat, dan tinggi akan kalium, yang penting untuk bantu mempercepat kehamilan. 

BACA JUGA: 5 Tanda Kamu Bukan Pacar yang Baik

3. Ikan salmon

Mengonsumsi ikan salmon dipercaya mampu meningkatkan kesuburan pada wanita. Hal ini dikarenakan ikan salmon mengandung asam lemak omega 3 yang tinggi dan nutrisi penting lainnya. 

4. Pisang

Kandungan vitamin B6 yang ada di dalam pisang, sangat penting untuk membantu siklus menstruasi menjadi lebih teratur dan juga dapat meningkatkan kesuburan. Nah, itulah beberapa makanan yang mampu meningkatkan kesuburan dan mempercepat memperoleh momongan. 

Selamat mencoba, dan semoga berhasil ya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co