Cuci Piring Disebut Ampuh Atasi Stres, Benarkah?

14 April 2020 11:10

GenPI.co - Ada berbagai macam cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi stres. Namun, ada satu cara mengatasi stres yang menarik, yakni dengan mencuci piring.

Dilansir dari laman Littlethings, mencuci piring menjadi salah satu pekerjaan rumah yang mampu mengatasi stres dan sangat bermanfaat untuk kesehatan mental. 

Hal ini dibuktikan dalam penelitian yang dilakukan sekelompok ilmuwan dari Florida State University.

Penelitian ini dilakukan terhadap 51 responden yang dibagi menjadi dua kelompok, yakni kelompok yang mencuci piring dengan tergesa-gesa dan kelompok yang mencuci piring dengan santai dan menghayati.

Hasilnya, mereka yang mencuci piring dengan perhatian dan konsentrasi yang penuh mampu meningkatkan mood mereka sampai 25 persen. 

Mencuci piring juga bisa menurunkan tingkat stres hingga 27 persen.

Dalam penelitian ini, dijelaskan bahwa mencuci piring dengan kesadaran penuh mampu membantu menurunkan tingkat stress. 

BACA JUGA : Mengulik Mitos dan Fakta dari Si Pisces

Maksudnya, manfaatnya mencuci piring hanya bisa dirasakan oleh mereka yang melakukannya dengan penuh konsentrasi dan penghayatan.

Lalu, bagaimana bisa mencuci piring bisa mengurangi stress? Ternyata, mencuci piring dengan kesadaran penuh hampir sama dengan melakukan relaksasi. 

BACA JUGA : Makan Brutu Ayam Bisa Jadi Bodoh dan Pikun, Mitos atau Fakta?

Selain itu, aroma sabun cuci piring juga bisa memberi efek yang menenangkan dan suhu air yang dingin bisa memberikan stimulus untuk berpikir positif. 

Jadi, apakah kamu berminat mencuci piring untuk menghilangkan stres? (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co