OPPO Gandeng Dompet Dhuafa Selama Kampanye #SejernihDepanMata

23 April 2020 04:47

GenPI.co - OPPO memulai kampanye #SejernihDepanMata dengan melakukan penandatanganan kerja sama atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan menggandeng lembaga Dompet Dhuafa. Penandatanganan ini telah dilakukan di kantor pusat OPPO Indonesia pada hari Selasa (21/4).

“Kampanye #SejernihDepanMata dimulai dengan inisiasi OPPO Indonesia dalam bentuk donasi yang dilakukan secara bertahap, yaitu paket sembako dan makan siap saji untuk berbuka puasa, sesuai kebutuhan masyarakat selama bulan Ramadan. Oleh karena itu, OPPO mempercayakan lembaga penyaluran bantuan yang kredibel seperti Dompet Dhuafa agar donasi tepat sasaran dan terdistribusi ke penerima yang benar-benar layak mendapatkannya,” ujar Aryo Meidianto A., PR Manager OPPO Indonesia.

BACA JUGA : OPPO Reno3 Pro Hadirkan Fitur Video Kualitas Mentereng

OPPO menyadari nilai bantuan yang diberikan melalui kampaye ini apabila dikonversi secara nominal tidaklah besar dan tidak dapat menjangkau kebutuhan seluruh masyarakat di seluruh wilayah tanah air.

Namun demikian, OPPO berharap bantuan ini diterima dengan baik oleh masyarakat yang mengalami kesulitan secara ekonomi di wilayah Jabodetabek.

BACA JUGA : Smartphone Oppo Seri A Terbaru Segera Rilis, Ini Spesifikasinya

Dalam beberapa pekan terakhir, OPPO giat untuk melakukan aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap situasi dan kondisi yang menimpa masyarakat dan bangsa Indonesia saat ini.

Di tahap berikutnya, OPPO mengajak konsumen untuk turut serta mendukung kampanye #SejernihDepanMata.

Kampanye ini akan dimulai pada 1 hingga 31 Mei 2020OPPO adalah merek perangkat ponsel pintar global terkemuka.

Sejak meluncurkan smartphone pertamanya - "Smiley Face"- pada 2008, OPPO terus-menerus mengejar sinergi kepuasan estetika dan teknologi inovatif selama 10 tahun. 

Saat ini, OPPO memberi pelanggan berbagai perangkat pintar yang dipelopori oleh seri Find, R dan F, sistem operasi ColorOS, serta layanan internet seperti OPPO Cloud dan OPPO+. 

OPPO beroperasi di lebih dari 40 negara dan wilayah, dengan 6 pusat penelitian di seluruh dunia dan pusat desain internasional di London, lebih dari 40 karyawan OPPO berdedikasi untuk menciptakan pengalaman baru dan nilai lebih bagi pelanggan di seluruh dunia. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co