Inspirasi Nama Bayi Perempuan Islami, Artinya Cantik

03 Mei 2020 05:50

GenPI.co - Bulan suci Ramadan bisa Bunda gunakan sebagai inspirasi nama bayi perempuan.

Ada banyak kata bernuansa islami yang bisa bunda pilih sebagai nama anak perempuan.

BACA JUGA: 4 Zodiak Bukan Istri Idaman, Aries Jago Selingkuh

Kata-kata tersebut mempunyai arti yang sangat bagus. Salah satunya adalah bahiyya.

Kata tersebut berarti cantik. Ada juga kata dzakiyyah. Kata itu mempunyai arti cerdas.

Kata faiha juga sangat bagus jika dijadikan sebagai nama bayi perempuan.

Faiha berarti rumah yang luas. Menamai anak perempuan dengan nama hayatun juga sangat bagus.

Hayatun memiliki arti jelas ataupun terang. Jika masih bingung, bunda bisa memilih kata jihan sebagai nama bayi perempuan.

Jihan berarti kekuatan. Dengan demikian, anak diharapkan bisa menjadi sosok yang kuat sepanjang hidupnya.

Ada juga kata nasha yang artinya sangat bagus. Nasha berarti harum. Masih ada kata najah dan razita yang juga pas dijadikan sebagai nama bayi perempuan.

Najah memiliki arti kemenangan, sedangkan razita berarti bunga. Sangat bagus, bukan?

Inspirasi nama bayi perempuan:

Bahiyya: Cantik

Dzakiyyah: Cerdas

Faiha: Rumah yang luas

Hayatun: Jelas, terang

Jihan: Kekuatan

Nasha: Harum

Najah: Kemenangan

BACA JUGA: Zodiak Hobi Permainkan Perasaan Pasangan, Pisces Parah

Razita: Bunga (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co